Suara.com - Tidak semua orang berani bermimpi besar, apalagi jika berbagai keterbatasan menghadang. Namun, Rosita Baptiste, seorang perempuan asal Indonesia, membuktikan bahwa tekad dan kerja keras bisa membawa seseorang melampaui batas yang tampak mustahil.
Rosita Baptiste yang diketahui berdarah Batak, kini berpangkat Letnan Kolonel di Angkatan Darat Amerika Serikat (US Army), awalnya masuk militer dengan pangkat Kopral.
Di Indonesia, Rosita menghadapi kenyataan bahwa tingginya yang tidak memenuhi syarat membuatnya mustahil untuk bergabung dengan TNI atau Polri.
Perjalanan hidupnya yang penuh dengan tantangan dan pengorbanan ini pun mendapatkan perhatian dari publik di Indonesia. Salah satunya dibagikan akun X @kegblgnunfaedh.
"Letkol Rosita Baptiste adalah seorang perempuan asal Indonesia yang kini berhasil menjadi perwira militer di US Army. Ia awalnya masuk Angkatan Darat AS dengan pangkat Kopral," tulis akun tersebut seperti Suara.com kutip Minggu (23/2/2025).
"Karier militer yang mentereng tersebut tidak akan bisa ia dapatkan jika berada di Indonesia. Pasalnya, Rosita memiliki tinggi badan yang tidak memenuhi syarat untuk menjadi prajurit TNI-Polri," tambah akun tersebut.
Bahkan, ia juga tidak bisa mengejar profesi lain seperti jaksa karena adanya persyaratan tinggi badan. Hal ini diungkapkannya dalam sebuah wawancara di VOA Indonesia.
"Ketika di Indonesia saya tidak bisa gabung militer karena saya pendek. Saya bahkan tidak bisa maju menjadi jaksa. Ada juga keinginan jadi Polwan, tapi kan tidak mungkin saya jadi Polwan kecil begini," ujarnya.
Sebelum menjadi tentara, Rosita harus merasakan kerasnya hidup sebagai pendatang di Amerika Serikat. Pekerjaan pertamanya adalah membersihkan toilet di restoran, sesuatu yang sangat berat baginya.
Baca Juga: Cara Donasi Rambut Seperti Erina Gudono, Istri Kaesang Rela Ubah Hairstyle demi Pejuang Kanker
"Pertama kali saya kerja harus bersihkan restrooms, saya nangis. Saya bilang sama ibu, saya telepon ibu di Jakarta, tidak kebayang saya ke Amerika bersihkan WC. Tapi ya itulah hidup," kenangnya.
Namun, ia tidak menyerah. Dengan tekad kuat, Rosita terus berusaha hingga akhirnya berhasil masuk Angkatan Darat AS. Bahkan, ia mendapat bonus 7.000 dolar saat mendaftar.
"Saya nggak bayar masuk angkatan, saya yang dibayar. Saya dapat bonus lho masuk angkatan. 7 ribu dolar. Nggak mengeluarkan malah dikasih duit," tuturnya.
Misi di Medan Perang
Sebagai tentara AS, Rosita harus siap diterjunkan ke medan perang. Ia pernah dikirim ke Kuwait dan Irak saat konflik sedang berkecamuk. Salah satu pengalaman paling berbahaya yang ia alami adalah saat hampir terkena tembakan nyasar.
"Entah peluru nyasar atau apa, dari langit-langit bolong, mental kena meja saya. Kalau saya tidak nunduk, (kepala) saya kena. Kalau waktunya meninggal ya meninggal di situ," katanya mengenang peristiwa menegangkan itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Musim Hujan Datang, Rambut Butuh Perawatan Ekstra agar Tetap Sehat dan Mudah Diatur
-
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
-
5 Eye Serum Mulai Rp14 Ribuan untuk Wanita Usia 45 Tahun, Ampuh Atasi Kerutan di Sekitar Mata
-
Mending Mazda 2 atau Yaris Bakpao? Duo Hatchback yang Cocok untuk Anak Kuliah
-
Ramalan Keuangan Zodiak 22 Januari 2026, Siapa Bakal Panen Cuan?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik yang Masih Keren di 2026
-
5 Rekomendasi Sabun Cuci Muka Gentle yang Lebih Murah dari CeraVe
-
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 BUMN Kapan Dibuka? Cek Informasi Resminya
-
6 Rekomendasi Skincare Viva untuk Anti-Aging, Harga Mulai Rp13 Ribuan