Suara.com - Puasa Ramadan 2025 sebentar lagi tiba dan orang-orang kini mencari aktivitas ngabuburit.
Di antara berbagai pilihan kegiatan ngabuburit, tak jarang menonton mini drama China menjadi pilihan primadona.
Pasalnya, mini drama China tak jarang membawakan cerita yang menegangkan namun diringkas dengan pendek supaya penonton tak kelelahan mengikuti ratusan episode tiap season atau musimnya.
Mari simak beberapa rekomendasi mini drama China yang membawakan episode singkat namun dijamin bikin ketagihan.
Have a Crush on You (2024)
Komedi dan romansa adalah kombinasi yang tak pernah membosankan, dan mini drama Have A Crush On You (2024) terbilang berhasil menggabungkan kedua genre tersebut.
Drama yang diperankan oleh Wang Lu Qing dan Bai Kai Rui ini menceritakan seorang atlet bela diri yang mewarisi ilmu perguruannya yang kini hampir ditelan oleh zaman.
Atlet bernama Lin Yu Meng tersebut suatu saat tak sengaja merusak sebuah mobil milik CEO terkenal bernama Yin Zhu Li.
Kejadian tersebut membuka pintu bagi berbagai rangkaian insiden kocak nan absurd lainnya.
Drama dengan 24 episode ini bisa ditonton dalam sehari sembari menunggu buka puasa lantaran episodenya yang terbilang singkat namun membawakan cerita yang penuh emosi dan jenaka.
Baca Juga: Review Anime Shinsekai Yori, Ketika Kekuatan Psikokinesis Menjadi Kutukan
Hello, My Youth (2021)
Kendati sudah rilis pada 2021 silam, serial Hello My Youth membawa cerita yang singkat, padat, dan segar.
Serial ini mengisahkan persahabatan para remaja yang hidup dengan penuh tantangan namun menikmati perjalanan mereka dengan humor dan tawa.
Salah satu pemeran dalam serial ini adalah sosok member WayV, yakni Xiaojun yang kini telah menggandeng banyak fans.
Hello My Youth tayang dengan 20 episode, dan tiap episode berdurasi 6 menit.
Love at First Taste (2022)
Mencintai seorang kekasih yang harus berjuang melawan penyakit ganas adalah pengalaman hidup yang sulit.
Pengalaman hidup demikian dikemas dalam serial mini drama China bertajuk Love at First Taste (2022) yang diperankan oleh Zhang Fei Fei dan Pan Yue Tong.
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi HP Samsung di Bawah Rp 5 juta Terbaru Februari 2025
-
Rekomendasi Kafe Hits di Jakarta: Tempat Nongkrong Nyaman untuk Gen Z
-
7 Rekomendasi HP Terbaik di Bawah Rp 10 Juta Februari 2025, Performa dan Fitur Flagship
-
Ending Mengecewakan, Rating When the Stars Gossip Anjlok hingga 2,5 Persen
-
3 Karakter Utama dari Drama China Love of Nirvana, Dibintangi Ren Jialun
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!
-
3 Sepatu Lari Murah Favorit dr Tirta, Cocok Buat Pelari Kalcer Berkaki Lebar
-
5 Sunscreen Terbaik Bersertifikat Halal, Muslimah Tak Perlu Was-Was
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-pori Besar, Hempas Jerawat dan Wajah Kusam!
-
5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
-
4 Pilihan Sepatu Lokal Senyaman Skechers: Jalan Seharian Bebas Pegal, Harga Bersahabat
-
Siapa 6 Shio Paling Beruntung pada 12 November 2025? Ini Daftar Lengkapnya
-
7 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Timbulnya Flek Hitam di Wajah
-
5 Skincare Lokal Paling Hits, Kualitas Premium dengan Bahan Alami dan Harga Terjangkau
-
Youth Economic Summit 2025 Dorong Generasi Muda Percepat Transformasi Ekonomi Indonesia