Suara.com - Media sosial diriuhkan dengan pengumuman Rans Nusantara Hebat di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang ditutup pada akhir Februari 2025. Usaha kuliner dan proyek UMKM yang diinisiasi oleh Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep ini akan sementara berhenti beroperasi.
"Kami ingin menginformasikan bahwa Rans Nusantara Hebat akan berhenti beroperasi sementara mulai 28 Februari 2025," bunyi pengumuman Hal akun resmi @ransusantarahebat pada Selasa (25/2/2025).
Pihak pengelola menginformasikan kepada pengunjung yang masih memiliki voucher masih bisa menukarkannya sebelum Rans Nusantara Hebat tutup.
"Bagi yang masih memiliki voucher, jangan lupa untuk segera menukarkannya, ya! Kami ingin memastikan Anda tetap mendapatkan pengalaman terbaik sebelum masa jeda ini," sambungnya.
Namun tidak dijelaskan secara detail, sampai kapan Rans Nusantara Hebat akan ditutup . "Kami akan kembali dengan konsep lebih fresh dan baru," pungkasnya.
Kontan saja, pengumuman tersebut mengundang perhatia. Apalagi, pusat kuliner tersebut belum genap satu tahun beroperasi.
Diketahui, Rans Nusantara Hebat digagas oleh perusahaan Raffi Ahmad, Rans Entartainment dan GK Hebat milik Kaesang Pangarep. Mereka juga menggandeng Sinarmas Land sebagai pemilik lahan.
Mulanya, usaha ini dibuka untuk mendukung UMKM dan diklaim menjadi pusat kuliner terbesar di Tanah Air. Namun, seiring berjalannnya waktu, Rans Nusantara Hebat yang dibangun di lahan seluas 2,1 hektare dikabarkan sepi peminat.
Baru beberapa bulan diresmikan, viral konten mengenai Rans Nusantara Hebat yang sepi pengunjung. Hanya beberapa lapak yang bertahan di lokasi.
Baca Juga: Sering Terlihat Sepi, RANS Nusantara Hebat Punya Raffi-Kaesang Setop Operasional Akhir Februari
Warganet pun ramai memberikan komentar setelah melihat pengumuman terbaru mengenai Rans Nusantara Hebat yang berhenti beroperasi.
"Berasa warung kaki lima kali ya segampang itu tutup. rebranding hal wajar biar bisnis makin berkembang," cuit seseorang. "Mau dikata nge rebranding juga paling raaie sesaat doang. Karena netizen udah tau ada udang dibalik bakwan," kata yang lain.
Berita Terkait
-
Feri Amsari Kritik Telak Raffi Ahmad dan Deddy Corbuzier Masuk Kabinet Prabowo: Jadi Republik Content Creator!
-
Rans Nusantara Hebat Gulung Tikar, Raffi Ahmad dan Kaesang Kena Sentil: Bisnis Bangkrut Kok Tambah Kaya?
-
Bukan Sekadar Pengacara, Roofi Ardianto 'Setara' Petinggi Danantara di Perusahaan Raffi Ahmad
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas