Suara.com - Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akhirnya mengumumkan jenis kelamin calon anak pertama mereka. Lewat berbagai pernak-pernik berwarna biru di pesta gender reveal yang mereka adakan, Thariq dan Aaliyah rupanya bersiap untuk menyambut kelahiran anak laki-laki.
"IT'S A BOYYYYY," seru Thariq di kolom caption unggahan TikTok-nya, ditilik pada Kamis (27/2/2025).
Kabar ini disambut bahagia oleh para tamu. Bahkan saking gembiranya, Atta Halilintar sampai melempar payung dan menggendong Thariq yang akan memberikannya keponakan laki-laki.
Dengan demikian, calon anak Thariq dan Aaliyah ini akan menjadi cucu laki-laki pertama untuk Geni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid.
Namun di balik gempita kebahagiaan Thariq dan Aaliyah, tak ada salahnya untuk menelisik asal-usul di balik terciptanya pesta gender reveal.
Rupanya pesta gender reveal tidak lepas dari berkembangnya teknologi sonogram atau USG pada tahun 1950-an, yang memungkinkan calon orang tua untuk melihat bayi mereka sebelum lahir, termasuk jenis kelaminnya.
Namun konsep mengungkap jenis kelamin bayi lewat gender reveal party pertama kali diadakan pada tahun 2008, lebih tepatnya oleh pasangan Jenna dan Sean Beechum.
Pasangan ini mengungkapkan jenis kelamin calon anak mereka kepada orang-orang terdekat dengan mengadakan pertemuan, lalu mereka memotong kue yang isinya berwarna merah muda atau biru.
Kejutan manis di dalam kue inilah yang menadai awal dari tren pesta gender reveal. Biasanya merah muda merujuk pada jenis kelamin perempuan, sementara biru untuk jenis kelamin laki-laki.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Bakal Kasih Cucu Laki-laki Pertama buat Geni Faruk, Gerak-gerik Aurel Disorot
Awalnya pesta gender reveal bersifat lebih intim untuk keluarga dan kerabat terdekat, tetapi lambat laun berubah menjadi tontonan publik di media sosial. Cara untuk mengungkapkan jenis kelamin janinnya pun semakin beragam.
Namun agenda ini ternyata juga memicu kontroversi, sebab sejumlah pesta gender reveal disebut menyebabkan kecelakaan dan kebakaran hutan karena pemakaian kembang api yang berlebihan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
5 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Atasi Melasma dan Flek Hitam
-
10 Bedak Tabur Lokal untuk Aktivitas Mahasiswa Sehari-hari
-
Hari Guru Nasional 25 November Apakah Libur Tanggal Merah? Cek Ketentuan Resminya
-
7 Sunscreen Jepang Terbaik buat Ibu Rumah Tangga Usia 40 Tahun ke Atas
-
8 Lip Tint Terbaik untuk Anak Sekolah, Tampil Natural dan Fresh Sesuai Usia
-
5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
-
Studi Mengungkapkan Bahwa Olahraga di Usia Lanjut Turunkan Risiko Demensia
-
5 Foundation Transferproof untuk Berbagai Acara, Anti Luntur Meski Keringatan
-
Kejutan di COP30: Delegasi Negara Bahas Pengaruh Fandom K-Pop dalam Diplomasi Iklim
-
7 Rekomendasi Parfum untuk Lari yang Tahan Lama, Tetap Wangi Meski Berkeringat