Suara.com - Tahun 2025 menjadi era di mana Artifical Intelligence (AI) semakin mengubah cara brand berinteraksi dengan audiens. Salah satu brand fashion asal Prancis, Lacoste, memanfaatkan teknologi tersebut untuk menghadirkan visual yang imajinatif dan dinamis dalam kampanye Ramadan 2025.
Kali ini, menggandeng Refal Hady dan Dewi Paramita, kampanye ini merefleksikan semangat Ramadan dalam gaya yang alami, elegan, dan tetap relevan dengan keseharian.
Refal Hady, aktor Indonesia ternama, dikenal melalui perannya yang beragam dan gaya effortless yang menjadikannya inspirasi fashion.
Sementara itu, Dewi Paramita, seorang fashion influencer yang sedang naik daun, memikat dengan gaya chic namun tetap mudah didekati, menginspirasi banyak orang melalui sentuhan elegansi modernnya.
Kepribadian mereka yang autentik serta kedekatan dengan komunitas menjadikan mereka sosok yang sempurna untuk membawa kampanye ini lebih dekat ke audiens Lacoste di Indonesia.
Terinspirasi dari ketenangan dan warna menawan gurun, kampanye ini meng-highlight tenis—jiwa dari Lacoste—sebagai elemen utama.
Palet warna turquoise dan oranye yang mencolok mencerminkan ketenangan senja saat matahari terbenam, selaras dengan momen iftar, sementara bulan sabit yang bersinar di langit melambangkan makna spiritual Ramadan.
Menggabungkan teknologi dengan tradisi secara harmonis, kampanye ini mengeksplorasi dunia digital tanpa meninggalkan identitas sport-chic ikonik Lacoste.
Kampanye Ramadan 2025 dengan sentuhan AI ini menggabungkan warisan klasik French Fashion Sport brand dengan inovasi modern.
Baca Juga: Mal Ini Hadirkan Suasana Ramadan yang Megah dengan Dekorasi hingga Pertunjukan Spesial
Kreativitas berbasis AI menghadirkan storytelling yang lebih ekspresif, menciptakan narasi visual yang autentik dan mempererat hubungan Lacoste dengan audiensnya selama musim Ramadan.
Selain kampanye visual, Lacoste juga menghadirkan koleksi pilihan dari Spring Summer 2025, dirancang untuk menemani setiap momen Ramadan, dari kebersamaan dengan keluarga hingga waktu untuk diri sendiri.
Dengan siluet yang ringan dan fleksibel, palet warna hangat, serta detail khas Lacoste, koleksi ini menawarkan kenyamanan tanpa mengorbankan gaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik
-
7 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Samarkan Flek Hitam dan Kerutan
-
Baju Lebaran Hanbok ala Korea Jadi Tren 2026? Simak Panduan Model dan Warnanya
-
Promo Alfamart Akhir Bulan Januari 2026: Obat Maag Beli 1 Gratis 1, Buruan Cek!
-
4 Bantal Terbaik Empuk Mirip di Hotel untuk Lansia, Anti Sakit Leher Mulai Rp100 Ribuan
-
Libur Awal Puasa 2026 Tanggal Berapa? Ini Perkiraannya
-
3 Produk Somethinc Skinglow untuk Cerahkan Kulit Kusam, 3 Kali Lebih Efektif Atasi Hiperpigmentasi
-
7 Rekomendasi Skin Aqua Sunscreen Terbaik, SPF Tinggi dan Tekstur Ringan