Suara.com - Perseteruan antara food vlogger Codeblu atau William Anderson dengan toko roti Clairmont Pattiserrie kini semakin runyam. Usai dibawa ke meja hukum, kini Codeblu dituntut oleh pihak Clairmont untuk mengganti kerugian materil akibat reputasi buruk yang disebarkan Codeblu kepada toko roti tersebut sebesar Rp5 miliar.
Sang pemilik Clairmont Pattiserrie, Susana Darmawan pun mengaku kerugian materil yang ia alami tersebut merupakan dampak tuduhan Codeblu terhadap usahanya tersebut yang sudah ia bangun sejak tahun 1997.
"Kami hanya menyampaikan bahwa kami sudah terima permohonan maafnya, namun kami mengalami kerugian. Nah, kerugian (5 M) ini kami juga sudah menyampaikan," ungkap Susana saat menghadiri panggilan polisi di Mapolres Metro Jakarta Selatan pada Selasa (18/03/2025).
Tuntutan tersebut pun disampaikan Susana agar ia mau mencabut laporan pencemaran nama baik yang ditujukan kepada Codeblu. Nominal fantastis itu pun kini menghantui pihak Codeblu lantaran ulasan buruk dan tuduhan yang ia tujukan kepada Clairmont beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, Codeblu sempat mengunggah konten yang menuduh pihak Clairmont tega memberikan kue yang sudah kadaluarsa ke sebuah panti asuhan. Tuduhan tersebut pun mendadak viral di media sosial dan akhirnya terdengar oleh Susana sebagai pemilik toko.
Tak terima dengan tuduhan tersebut, Susana pun membawa kasus ini ke ranah hukum dengan melaporkan Codeblu. Kendati Codebluu pun sudah membuat klarifikasi dan meminta maaf kepada pihak Clairmont, namun Clairmont sendiri sudah mengalami kerugian bahkan sampai membuat kerjasama mereka dengan berbagai brand besar harus dibatalkan karena tuduhan Codeblu tersebut.
Kini, Codeblu pun harus menghadapi tuntutan ganti rugi sebesar Rp5 miliar tersebut.
Lalu, apa sebenarnya pekerjaan Codeblu selain menjadi seorang food vlogger? Simak inilah selengkapnya.
Nama Codeblu mulai populer di media sosial sejak tahun 2023 lalu. Sebelum identitasnya bocor di media sosial, Codeblu sendiri tidak pernah mempublikasikan wajah dan identitasnya. Namun, belum setahun dirinya merintis karir sebagai food vlogger, identitas Codeblu pun bocor usai berseteru dengan food vlogger lain, Farida Nurhan pada September 2023 lalu.
Baca Juga: Codeblu dan Clairmont Patisserie Akhirnya Bertemu! Damai?
Farida pun sempat membocorkan identitas Codeblu yang diketahui bernama asli William Anderson tersebut hingga dilaporkan oleh Codeblu atas tuduhan doxing. Ia pun sempat muncul di podcast bersama dr Richard Lee tak lama usai identitasnya terkuak.
Codeblu pun menceritakan soal pekerjaannya kepada dr Richard. Dalam pengakuannya, Codeblu mengungkap bahwa dirinya tidak punya background kuliner secara akademis, ia justru merupakan lulusan S-2 Financial Engineering.
Namun, Codeblu memiliki bisnis toko kue bernama Isaura Cake Story dengan sang adik. Adik Codeblu yang bernama Isaura-lah yang diakuinya pernah belajar di Le Cordon Bleu Paris. Baru-baru ini, Codeblu juga merilis bisnis kuliner barunya bernama Tokyo Legit.
Tak hanya itu, Codeblu juga mengaku dirinya pernah bekerja sebagai restaurant advisor di salah satu restoran bintang lima. Pengalamannya bekerja di bidang kuliner inilah yang mendasarinya mencoba berkarir sebagai food vlogger.
Selama membuat konten di Tiktok, Codeblu pun menuai banyak kontroversi. Bahkan, ia pernah berseteru dengan chef Arnold Poernomo dan membuatnya mendapat hujatan warganet.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow
-
5 Rekomendasi Body Lotion Mengandung AHA dan BHA untuk Memutihkan Kulit
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas
-
Dari Wellness hingga Kuliner Viral: Panduan Lengkap Menikmati Kemeriahan di Bulan November
-
5 Body Lotion Mengandung Retinol untuk Usia 40 Tahun, Bikin Kulit Tetap Kencang dan Glowing
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
-
4 Peeling Serum Terbaik untuk Usia 30 Tahun, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda