Suara.com - The Sultan Hotel & Residence Jakarta menggelar acara buka puasa bersama, mengundang anak-anak yatim dan dhuafa dalam tajuk “Glorious Blessed Ramadan”. Sebanyak 150 anak dari tiga yayasan, yaitu Yayasan Al-Ma’ruf, Yayasan Fajar Hidayah, dan Yayasan Al-Istiqomah merasakan kebersamaan dalam momen penuh keberkahan ini.
Vice President Operation The Sultan Hotel & Residence Jakarta, I Nyoman Sarya mengatakan berbagi kebahagiaan di bulan suci ini adalah bentuk kepedulian yang nyata.
“Kami merasa berbahagia bisa berbagi dengan anak-anak dari panti asuhan dan berharap kebersamaan ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang,” jelas I Nyoman Sarya.
Acara buka puasa bersama dengan para anak yatim dan dhuafa tadi adalah hasil kolaborasi antara The Sultan Hotel & Residence Jakarta dengan PT Bantu Group Indonesia, Said Management dan Liberty Sound System.
Founder PT Bantu Group Indonesia, Muhammad Yazid Khadafy menyatakan merasa terhormat bisa menjadi bagian dari acara bulan suci Ramadan bersama The Sultan Hotel & Residence.
“Sultan Hotel sudah seperti rumah kedua bagi kami, dan kami berharap kerja sama ini terus berlanjut, baik dalam bisnis maupun kegiatan berbagi kebahagiaan seperti sekarang,” ungkap Muhammad Yazid Khadafy.
Kolaborasi antara The Sultan Hotel & Residence Jakarta dan PT Bantu Group Indonesia itu telah terjalin empat tahun berturut-turut, yang mencerminkan komitmen bersama dalam menyelenggarakan acara sosial penuh makna.
Kegiatan dimulai dari penyambutan anak-anak yatim dan dhuafa oleh Manajemen dan Karyawan The Sultan Hotel & Residence Jakarta di Kudus Lobby. Mereka kemudian diajak menjelajahi keindahan hotel, berpose di Lagoon Lobby, bermain di Kids Play Ground, dan menikmati suasana kolam renang bergaya resort.
Berikutnya, The Sultan Hotel & Residence Jakarta menampilkan Arabian Dance yang dibawakan Sultanee. Berupa tarian khas Timur Tengah dengan gerakan anggun. Suasana semakin khidmat saat terdengar pembacaan ayat suci Al-Qur’an, yang mampu memberikan ketenangan serta refleksi bagi para tamu.
Baca Juga: Sparkling Ramadan Ngabuburit di Taman Kota Peruri: Paduan Acara Spiritual, Harmoni Musik, dan Bazaar
Sebagai penutup, kegiatan berbuka puasa bersama menjadi momen yang dinantikan. Para tamu menikmati hidangan yang telah disajikan dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, menciptakan pengalaman Ramadan yang bermakna dan berkesan.
Dalam semangat berbagi, sebanyak 150 anak menerima donasi berupa uang tunai serta goodie bag. Perwakilan manajemen dan pemilik The Sultan Hotel & Residence Jakarta bersama PT Bantu Group Indonesia menyerahkan donasi secara langsung.
Kegiatan buka puasa bersama anak yatim dan dhuafa termasuk pembagian goodie bag dan santunan adalah bagian dari program Sultan Peduli. Sebuah program yang mencerminkan komitmen hotel dalam menyebarkan kebahagiaan di bulan suci Ramadan. ***
Kontributor : Tantri Amela Iskandar
Berita Terkait
-
Sparkling Ramadan Ngabuburit di Taman Kota Peruri: Paduan Acara Spiritual, Harmoni Musik, dan Bazaar
-
Rahasia 10 Hari Terakhir Ramadhan: Panduan Lengkap Raih Lailatul Qadar!
-
Sambut 10 Hari Terakhir Ramadan, Apa Saja yang Dilakukan saat I'tikaf?
-
Rahasia 10 Hari Pertama dan Terakhir Ramadan: Banjir Rahmat dan Pahala
-
Waspada, BPOM Temukan Ribuan Camilan Ilegal di Jakarta, Kebanyakan Dikirim dari China
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow