Suara.com - Drama dalam keluarga Kerajaan Inggris sepertinya tak pernah benar-benar usai. Setelah didera gelombang kontroversi dari Megxit hingga perjuangan melawan kanker anggota senior keluarga kerajaan, kini kabar baru kembali mengguncang publik.
Pangeran William dikabarkan telah menyewa pengacara perceraian yang sama dengan mendiang ibunya, Putri Diana. Langkah ini dianggap mengejutkan terutama karena terjadi di tengah spekulasi publik mengenai retaknya hubungannya dengan sang istri, Kate Middleton.
Selama beberapa bulan terakhir, rumor perceraian mereka memang berulang kali mencuat di media sosial, meskipun keduanya masih tampak tampil bersama di hadapan publik.
Menurut laporan media Inggris, dikutip Times of India, Pangeran William telah memutuskan untuk meninggalkan firma hukum Harbottle & Lewis — tim pengacara kepercayaan Raja Charles yang selama ini menangani urusan hukum keluarga kerajaan.
Sebagai gantinya, ia menggandeng Mishcon de Reya, firma hukum bergengsi yang pada tahun 1996 mewakili Putri Diana saat bercerai dari Pangeran Charles.
Yang lebih mengejutkan lagi, Pangeran William disebut telah menunjuk Anthony Julius — pengacara yang sama yang mendampingi Putri Diana dalam proses perceraiannya.
Julius juga dikenal sebagai salah satu tokoh penting dalam Diana, Princess of Wales Memorial Fund hingga pembubarannya di tahun 2012.
Keputusan Pangeran William ini langsung menjadi bahan pembicaraan hangat, tak hanya di kalangan kerajaan, tetapi juga dalam lingkup hukum Inggris.
Seorang sumber dari dalam istana menyatakan bahwa langkah calon Raja Inggris ini dianggap sebagai "tanda nyata" dari niatnya untuk menjauh dari bayang-bayang sang ayah dan memulai arah baru sebagai calon Raja.
Baca Juga: Mulai Ikhlas Diceraikan Baim Wong, Paula Verhoeven Akui Sekarang Lebih Tenang
"William ingin memulai kariernya sendiri dan menjadi dirinya sendiri. Ia tidak ingin terus memakai pengacara yang dipakai ayahnya," ujar seorang teman dekat Pangeran William seperti dikutip dari Daily Mail.
Pakar kerajaan Richard Eden bahkan menyebut langkah ini sebagai bentuk perlawanan terhadap status quo di balik tembok Istana Buckingham.
"Ia ingin menunjukkan bahwa ia bisa membuat keputusan sendiri, dengan caranya sendiri," tambah Eden.
Istana Buckingham menganggapnya sebagai contoh terkini dari keinginannya untuk mengikuti jalan yang berbeda dari ayahnya.
Menurut orang dalam, keputusan William dipandang di Istana Buckingham sebagai contoh terbaru dari niatnya untuk menempa jalannya sendiri sebagai anggota kerajaan modern.
Namun, munculnya kabar ini kembali membakar spekulasi publik soal keretakan rumah tangga William dan Kate.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Sensasi Ngopi Ekstrem di Gelas -86 Derajat: Pahit, Creamy, dan Lembut dalam Satu Tegukan
-
Kalender Jawa 29 Oktober 2025: Weton Rabu Wage, di Antara Sial dan Berkah Menurut Primbon
-
Kelezatan Kuliner Jawa Timur, Ini 5 Hidangan Terbaik yang Tak Boleh Terlewatkan
-
Ashanty Pakai LED Face Mask di Rutinitas Skincare Pagi, Apa Manfaatnya?
-
Fakta-fakta Pakaian Bekas Impor: Dari Mana Asal Negara Baju Thrifting?
-
7 Rekomendasi Day Cream dengan SPF: Melembapkan dan Lindungi Kulit dari Munculnya Flek Hitam
-
4 Shio Paling Beruntung Besok 29 Oktober 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
Urutan Skincare Scarlett untuk Atasi Flek Hitam dari Pagi hingga Malam
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Kulit? Ini 4 Rahasia Perawatan Wajah
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami