Suara.com - Setelah momen lamaran romantis di Jepang, Maxime Bouttier dan Luna Maya dikabarkan akan segera melangsungkan pernikahan.
Bahkan baru-baru ini bocor undangan pernikahan Maxime dan Luna, di mana keduanya dikabarkan akan menikah pada 7 Mei 2025 mendatang. Pernikahan ini sedianya akan digelar di Ubud, Bali.
Namun bocornya undangan pernikahan ini tampaknya membuat Maxime kesal. Lewat Instagram Story-nya, Maxime sempat mempermasalahkan pihak-pihak tak bertanggung jawab yang membuat rencana hari sakralnya tersebar begitu saja.
"Mengecewakan ketika menyadari bahwa kita tidak bisa memercayai setiap orang," ujar Maxime yang diduga merujuk pada orang-orang yang melanggar privasinya, dilihat pada Kamis (10/4/2025).
"Kami berusaha keras untuk membuat acara itu istimewa hanya untuk kami dan para undangan, tetapi beberapa orang ternyata tidak bijaksana!" imbuhnya.
Namun terlepas dari bocornya undangan pernikahan yang membuat Maxime kecewa, publik tak henti mendoakan pasangan ini agar rencana mereka melangkah ke pelaminan senantiasa dilancarkan.
Apalagi karena Maxime dan Luna kerap dipuji sebagai pasangan yang serasi kendati memiliki perbedaan usia yang cukup jauh.
Untuk diketahui, Maxime Andre Selam Bouttier yang memiliki darah Prancis ini dilahirkan pada 22 April 1993, atau berarti sekarang berusia 31 tahun.
Sementara itu Luna Maya dilahirkan pada 26 Agustus 1983 dan saat ini berumur 41 tahun. Dengan kata lain, ada perbedaan umur sampai 10 tahun di antara Maxime dan Luna.
Baca Juga: Luapan Kekecewaan Maxime Bouttier usai Undangan Pernikahannya dengan Luna Maya Tersebar Luas
Perkara perbedaan usia yang jauh dengan Luna yang lebih tua ini tampak ditanggapi dengan manis oleh Maxime. Hal ini tercermin dari obrolan Maxime dan Luna yang diunggah oleh akun TikTok @/mrandmrsbouttier.
Dalam video itu tampak Maxime yang ditanyai soal umurnya oleh seseorang, "Berapa sih umurnya? 32 ya?"
"31, jangan ditua-tuain lagi dong," jawab Maxime, sebab memang baru akan beranjak 32 tahun pada 22 April 2025 mendatang.
"Kamu kalau bilang, '28 ya?' Gitu dong," seloroh Maxime lagi, kemudian tampak berpura-pura sedih saat menyadari usianya yang tidak lagi muda, "Sembilan tahun lagi..."
Rupanya Maxime menghitung waktu mundur hingga mencapai usia 40 tahun. Tak disangka, Luna langsung menyambungnya dengan mengingatkan Maxime akan usianya yang lebih tua.
"Terus 9 tahun lagi aku 50," tutur Luna yang langsung membuat Maxime tertawa salah tingkah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?