Suara.com - Asri Welas belum lama ini melakukan tiga tindakan kecantikan di Korea Selatan, meliputi sedot lemak (liposuction), pengencangan wajah (facelift), dan pengencangan perut (tummy tuck).
Aktris itu sempat membagikan pengalamannya ketika melakukan ketiga prosedur itu. Termasuk soal perkiraan biaya yang dikeluarkan untuk melakukan liposuction, facelift, dan tummy tuck.
"Iya itu bisa sampai Rp200 juta, facelift Rp175 jutaan," kata Asri Welas kepada awak media dikutip pada Kamis (17/4/2025).
Sebelum melakukan ketiga prosedur kecantikan, Asri Welas melakukan riset rumah sakit terlebih dulu. Meskipun tidak meremehkan kualitas di Indonesia, ia akhirnya memilih Korea Selatan.
"Pokoknya aku di rumah sakit yang bisa dipertanggung jawabkan, bisa dipercaya. Aku bukan enggak percaya sama dokter dan rumah sakit Indonesia ya, tapi aku melihat ada teman di sana, jadi berani untuk itu," ungkap Asri Welas.
Lebih lanjut, Asri Welas menjelaskan bahwa keputusannya menjalani ketiga prosedur kecantikan tersebut didasari oleh tuntutan pekerjaan, bukan sekadar untuk gaya hidup semata.
"Kalau nggak perlu, saya rasa nggak usah, karena saya ada di depan frame dan ada di lingkungan kerja seperti ini. Itu tanggung jawab saya juga sebagai orang bekerja di depan kamera," kata Asri Welas.
"Bukan karena apapun, katanya dibilang jadi single, semua perbaikan diri, nggak kayak gitu, karena memang kebutuhan kerjaan," imbuh bintang film "Keluarga Cemara" tersebut.
Manfaat dan Risiko Facelift
Baca Juga: Bintangi Film Cocote Tonggo, Asri Welas Nyaris Nangis Curhat jadi Bahan Omongan
Dijalani oleh aktris kelahiran 7 Maret 1979 tersebut, berikut adalah manfaat dan risiko facelift yang perlu kamu ketahui.
Manfaat Facelift
Facelift merupakan prosedur yang lazim dilakukan pada pasien yang telah berusia 40-60 tahun. Namun, batasan usia ini tak mutlak sehingga pasien yang lebih muda atau lebih tua dapat menjalani tindakan ini.
Tingkat keberhasilan facelift sangat dipengaruhi oleh elastisitas kulit pasien. Semakin elastis kulitnya, maka semakin baik pula hasil yang diharapkan.
Tujuan utama dari prosedur facelift adalah untuk meminimalisir kulit yang bergelambir atau lipatan kulit yang terbentuk di pipi dan sepanjang garis rahang, serta memperbaiki tanda-tanda penuaan di wajah.
Manfaat dari facelift dapat bertahan hingga sekitar sepuluh tahun. Namun, penting untuk disadari bahwa prosedur ini tidak menghentikan proses penuaan secara keseluruhan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
5 Perbedaan Body Mist dan Cologne, Mana yang Wanginya Lebih Awet?
-
Sambut Akhir Tahun, Archipelago Hadirkan Menu Pisang Lokal di Lebih dari 150 Hotel
-
7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
-
Apakah Sekolah Garuda Gratis? Ini Penjelasan soal Biaya dan Sistem Belajarnya
-
Apa Itu Avoidant? Istilah Viral di TikTok yang Ikut Dibahas Mahalini
-
Lowongan Kerja Kemenkes Oktober 2025: Ini Jadwal, Posisi, Syarat dan Cara Daftarnya
-
10 Pendakian Seru di Indonesia yang Wajib Dicoba oleh Pencinta Alam
-
7 Poin Penting Petisi Batalkan Pelaksaan TKA 2025 yang Dapat 160 Ribu Tanda Tangan
-
Apa Itu International Baccalaureate? Kurikulum Elite yang Bakal Dipakai Sekolah Garuda
-
Siapa Theodore Kwan? Ini Fakta Menarik Bocah 7 Tahun Ikut Kuliah Kimia di Kampus Top NTU