Suara.com - Aktor Cinta Brian tengah tergika-gila dengan aktris Gisella Anastasia. Tanpa memandang usia, pria 26 tahun itu mengaku tulus menyayangi kekasihnya yang berusia 34 tahun.
Walaupun usianya lebih muda 8 tahun, Cinta Brian mengklaim bahwa dirinya menjadi sosok yang romantis ketika bersama mantan istri Gading Marten itu.
"Sekitar sebulan (pacaran). Beneran tulus. Doain ya (hubungan langgeng). Kalau dilihat-lihat dari track record-nya sih begitu (romantis) hahaha," ujar Cinta Brian saat ditemui di kawasan MH. Thamrin, Jakarta Pusat pada Rabu, 21 Mei 2025.
Selain Cinta Brian yang jatuh hati kepada perempuan lebih tua. Pasangan artis lain seperti Luna Maya - Maxime Bouttier, Darius Sinathrya - Donna Agnesia, hingga Taskya Namya - Ari Irham, juga memiliki kisah cinta yang sama.
Zaman sekarang, hubungan di mana pihak pria lebih muda dibanding perempuannya memang bukan hal baru lagi.
Berdasarkan penelitian psikolog Gloria Cowan pada 1984 silam, pria memang tidak memiliki standar ganda dalam melihat pasangan mereka. Termasuk ketika perbedaan usia mereka mencapai tujuh tahun.
Berdasarkan laman Psychology Today, ada beberapa faktor yang membuat pria muda lebih tertarik pada perempuan yang lebih tua.
Perempuan yang lebih tua dianggap sebagai pasangan yang hebat, sebab mereka percaya diri, yakin pada kemampuan sendiri, dan pandai berkomunikasi.
Beberapa pria mengatakan bahwa perhatian dari perempuan yang lebih tua dapat meningkatkan kepercayaan diri dan harga diri mereka. Pengalaman yang telah dialami oleh wanita lebih tua juga menjadi daya tarik tersendiri.
Baca Juga: Luna Maya Lebih Pilih Sunblock yang Tinggalkan Noda Putih di Muka: Bikin White Cast tapi Aman
Selain itu, menjalin hubungan asmara dengan wanita lebih tua juga dinilai lebih stabil dan tidak banyak drama.
Meski begitu, menjalin kasih dengan wanita lebih tua juga memiliki banyak tantangan tersendiri. Berikut ulasannya:
- Tahap kehidupan yang berbeda
Banyak perempuan lebih tua yang sudah mempunyai keluarga, anak, karir tinggi atau tanggung jawab keuangan. Semua itu pun menjadi prioritasnya dibanding hubungan asmara.
Di lain sisi, laki-laki yang lebih muda umumnya masih senang menjelajahi kehidupan mudanya, seperti travelling atau berpesta. Jika perempuan yang menjadi pasangannya juga menikmati hal yang sama, maka akan cocok.
Tetapi bila si pasangan perempuan justru tidak menikmatinya, maka konflik dalam hubungan menjadi tidak terelakkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai