Suara.com - Menggunakan produk perawatan kulit atau skincare mungkin masih sering dianggap sebagai rutinitas yang identik dengan perempuan. Namun, seiring waktu, kesadaran akan pentingnya perawatan kulit yang sehat juga mulai merambah kalangan pria.
Sebenarnya, ada banyak keuntungan signifikan yang bisa didapatkan pria ketika rutin menggunakan skincare. Ini bukan lagi sekadar soal gaya atau penampilan, melainkan investasi jangka panjang untuk kesehatan kulit dan kepercayaan diri.
Kulit pria, sama seperti kulit perempuan, juga rentan terhadap berbagai masalah. Polusi, paparan sinar matahari, stres, hingga kebiasaan mencukur dapat menyebabkan iritasi, kulit kusam, atau penuaan dini. Nah, di sinilah skincare berperan penting.
Dan, siapa bilang belanja skincare cuma buat gaya-gayaan? Kali ini, justru dengan kamu belanja produk perawatan wajah atau skincare, malah bisa membuka peluang luar biasa yang mungkin tak pernah terbayangkan sebelumnya: jalan-jalan gratis ke Italia dan menyaksikan langsung serunya ajang MotoGP di Misano!
Lewat kampanye menarik bertajuk Gaspolmen Goes To Italy, kamu pengguna MS Glow for Men berkesempatan meraih hadiah impian hanya dengan belanja produk skincare di Alfamart.
Program ini hadir sebagai bentuk apresiasi kepada para pria pengguna setia skincare pria lokal, yang dikenal dengan sebutan MSBro, pengguna setiap MS Glow for Men.
Kemitraan brand skincare pria milik Gilang W. Pramana alias Juragan 99 dengan dunia balap motor sudah terjalin sejak tahun 2022, ketika brand ini menjadi sponsor resmi Gresini Racing Team dalam ajang MotoGP.
Kemitraan ini semakin menegaskan komitmen brand dalam mendukung dunia balap internasional serta menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penggemar MotoGP di Indonesia.
“MS Glow for Men memiliki komitmen yang kuat dalam mendukung dunia olahraga balap, terutama MotoGP,” ungkap Gilang W. Pramana.
Baca Juga: Beri Dukungan ke Pecco Bagnaia, Davide Tardozzi: Saya Selalu di Pihaknya
“Melalui kemitraan kami dengan Gresini Racing, kami tidak hanya ingin memperkenalkan produk kami kepada penggemar balap, tetapi juga memberi mereka kesempatan untuk merasakan langsung atmosfer ajang balap internasional yang penuh energi dan semangat," katanya lagi.
Sebagai bagian dari kampanye ini, kamu bisa mencoba produk unggulan yakni Facial Wash dan Dual Cream yang bisa didapatkan di Alfamart.
Facial wash ini hadir dalam tiga varian yang dirancang khusus untuk memenuhi berbagai kebutuhan kulit pria.
Ultra Bright Facial Wash, yang membantu mencerahkan kulit, Hydra Boost Facial Wash, yang memberikan hidrasi maksimal, dan Acnotion Facial Wash, yang membersihkan kulit sekaligus mengatasi masalah jerawat.
Setiap varian mengandung 11x Hyper Boost Technology yang memastikan produk bekerja optimal dan memberikan hasil terbaik bagi kulit pria.
Sementara itu, Dual Cream MS Glow for Men adalah produk 2-in-1 yang berfungsi sebagai sunscreen dan brightening moisturizer.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Benarkah Madu dan Sirup Maple Lebih Sehat dari Gula Biasa? Ini Faktanya
-
5 Rekomendasi Lipstik Transferproof: Tahan Lama, Cocok untuk yang Suka Jajan
-
SPF Lebih Tinggi Pasti Lebih Baik? Ini 5 Mitos Sunscreen yang Ternyata Salah Kaprah
-
Jelajahi Pacitan: Panduan Lengkap Destinasi Wisata Surga Tersembunyi di Jawa Timur
-
4 Parfum Aroma Powdery yang Wajib Kamu Coba, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Apakah Sunscreen Bisa Memutihkan Wajah? Cek Fakta dan Rekomendasi yang Layak Dicoba
-
5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
-
5 Sampo Terbaik untuk Menyamarkan Uban di Usia 50-an, Rambut Tampak Muda Kembali
-
Hari Ini Apakah Malam Jumat Kliwon? Intip Weton Kalender Jawa 14 November 2025
-
7 Bedak yang Bagus dan Tahan Lama untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp35 Ribuan