Suara.com - Berakhirnya long weekend pada pekan lalu, tak menyurutkan semangat masyarakat untuk pergi ke Jakarta Fair 2025. Pada Senin, 30 Juni 2025, suasana Jakarta Fair kembali ramai dipadati pengunjung dari berbagai wilayah.
Di antara lautan manusia yang memadati arena JIExpo Kemayoran, ditemui jurnalis Suara.com, rombongan asal Jakarta Barat tampak bersiap pulang dengan tangan penuh bawaan.
Tak main-main, total belanjaan mereka mencapai lebih dari Rp1 juta hanya dalam waktu tiga jam.
Alya, salah satu anggota rombongan, mengaku bahwa ini adalah pengalaman keduanya ke PRJ.
"Pengalaman kedua, tahun lalu pernah. Asal dari Jakarta Barat. Tadi ke sini jam 14.30 WIB," ujar Alya.
Saat ditemui menjelang Maghrib, Alya dan keluarganya sedang beristirahat sebelum pulang. Tampak banyak belanjaan tas besar yang sebagian besar merupakan makanan ringan.
"Belanja ini Chiki, Japota, terus Kusuka, sama ini," sambungnya sambil menunjukkan tas besar berisi camilan di punggungnya.
Ketika ditanya soal bujet yang dikeluarkan, Alya menjawab, "Totalnya sudah… hampir Rp1 juta lebih," yang langsung ditegaskan sang ibu, Erna, "Rp1 juta lebih!".
Erna dan satu kerabat lainnya, Bedah mengaku, belanjaan yang mereka beli bukan hanya untuk dikonsumsi pribadi, melainkan juga untuk oleh-oleh sanak saudara yang lain.
Baca Juga: Jual Seblak Ceker, Lia Ladysta Ikut Cari Cuan di Jakarta Fair 2025
"Buat bagi-bagi," ujar Erna.
"Buat oleh-oleh," timpal Bedah.
Erna kembali menegaskan, "Oleh-oleh ke saudara-saudara,".
Menariknya, kehadiran mereka ke Jakarta Fair tahun ini tidak direncanakan jauh-jauh hari.
"Dadakan," kata Erna singkat.
Sementara seluruh produk yang mereka bawa pulang dibeli tanpa ada yang didapat dari program gratis.
Berita Terkait
-
Deretan Booth Bagi-bagi Gratisan di Jakarta Fair 2025, dari Kopi sampai Emas Batangan!
-
Emas Gratis di PRJ? Kunjungi Booth Galeri 24 Pegadaian Sekarang
-
Jakarta Fair Kemayoran 2025: Surga Belanja, Kuliner, dan Hiburan di Jantung Jakarta!
-
Tips Belanja Cerdas di Jakarta Fair Kemayoran Pakai PayLater
-
Sambut HUT DKI Jakarta, Jakarta Fair 2025 Gelar Malam Muda Mudi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah