Suara.com - Selama ini, Indra Jegel dikenal sebagai komika sekaligus aktor komedi, namun siapa sangka kalau dia juga bisa jadi fashion konsultan lho. Bahkan sosoknya digadang-gadang menjadi 'konsultan' fashion bagi para komika.
Kepiawaian Indra Jegel dalam menilai pakaian yang 'tek' atau cocok digunakan rekan sesama komika itu diketahui dari unggahan Abdel. Komedian senior, Abdel Achrian atau akrab disapa Cing Abdel ini kerap menanyakan pendapat Jegel terkait pakaian yang dikenakannya di berbagai acara.
Cing Abdel pun juga sering mengunggah chat-chatnya dengan Jegel ketika sedang melakukan konsultasi outfit di akun Instagramnya @/abdelachrian. Cing Abdel biasanya akan mengirimkan foto ketika memadukan outfit tertentu, baru setelahnya meminta pendapat dari Indra Jegel.
Kemudian, julukan 'konsultan' fashion komedian terhadap Jegel akhirnya terkonfirmasi melalui podcast di YouTube channel Podkesmas. Di sana Indra menceritakan awal mula ia jadi pengamat fashion beberapa komika.
Indra Jegel mengungkapkan mulai memperhatikan penampilan setelah karier mulai berkembang. "Dulunya ngelihat majalah Bazaar," tutur Indra Jegel.
Belakangan ini ramai dijuluki sebagai 'konsultan' fashion komika, lantas apa pendidikan yang ditempuh oleh Indra Jegel? Untuk menemukan jawabannya, mari simak ulasan berikut ini.
Profil Indra Jegel
Indra Gunawan, S.E. atau yang akrab disapa dengan nama panggung Indra Jegel, ia merupakan pria kelahiran 5 November 1989. Itu artinya tahun ini usia Indra Jegel memasuki 36 tahun. Sosoknya populer sebagai komika jebolan ajang Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) 6.
Namun sebelum terkenal seperti saat ini, Jegel sempat menempuh pendidikan S1 di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU). Meski begitu, tidak banyak orang yang tahu, jika komika ini pernah menempuh pendidikan dan fokus menyelesaikan jurusan manajemen. Ia berhasil menyelesaikan pendidikannya dan mendapatkan gelar sarjana ekonomi (S.E.)
Baca Juga: Gaya Maksimal, Kantong Aman: 5 Sepatu Lokal Pilihan untuk Tampil Keren di Bulan Agustus
Diketahui, Indra Jegel mulai terjun sebagai seorang stand-up comedy ketika dirinya masih berstatus swbagau mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Tepat pada tahun 2012, komunitas Stand Up Indo Medan mulai dibentuk. Di tahun yang sama, Indra Jegel turut bergabung di komunitas itu.
Setelah berhasil lulus dari fakultas ekonomi di UMSU, Indra Jegel sempat mengalami masa-masa sulit dalam mencari pekerjaan. Lantaran belum mempunyai pekerjaan tetap, Jegel sempat melamar sebagai customer service.
Namun karena tuntutan hidup yang tinggi, Indra Jegel harus memutar otak agar bisa segera mendapatkan pekerjaan. Di momen yang sama, Indra Jegel pun mendapatkan kabar bahwa akan diadakan kompetisi stand up yang tayang di Kompas TV.
Dengan skill dan keinginanya sendiri, Indra memutuskan untuk mengikuti ajang kompetisi itu. Sebagai informasi, Indra Jegel mengikuti ajang kompetisi Liga Komunitas Stand Up Kompas TV pada tahun 2014.
Tampil dengan ciri khas penggunaan bahasa Melayu, Indra Jegel dinobatkan sebagai juara di ajang kompetisi itu. Namanya kini jugamakin tersohor. Tepat pada 2015 Indra Jegel pun dipercaya sebagai pengisi acara StandUpFest yang diselenggarakan di Jakarta.
Ciri khas Indra Jegel sebagai stand up komedian tetap dipertahankan. Ia sekarang bisa menerima segal hal dengan selalu konsisten bercerita dengan dikombinasikan sedikit pantun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai
-
5 Sepatu Lari Terpopuler di Strava 2025: Desain Menarik, Ada Merek Lokal Murah
-
5 Rekomendasi Krim yang Efektif Samarkan Selulit, Kulit Auto Kencang dan Awet Muda
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
5 Pilihan Moisturizer Anti Aging Terbaik di Indomaret, Mulai Rp20 Ribuan
-
Dari Fun Run hingga Photo Spot, Minions Run Hadirkan Pengalaman Lari Seru di Jakarta
-
4 Krim Pagi untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Harga Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
Berapa Harga Buku Broken Strings Versi Cetak? Segera Rilis usai Ebook-nya Viral