Suara.com - Banyak orang mengaku memakai sunscreen membuat wajah abu-abu. Hal ini tak jarang membuat mereka enggan memakai sunscreen karena hasilnya bikin minder.
Padahal, sunscreen termasuk produk skincare yang wajib dipakai setiap hari agar kulit terlindungi dari sinar UV.
Tanpa perlindungan ini, risiko penuaan dini hingga kanker kulit bisa meningkat.
Lantas, sebenarnya apa penyebab wajah berubah abu-abu setelah pakai sunscreen?
Berikut penjelasan dokter agar kamu bisa lebih paham dan tidak salah langkah.
Kenapa Pakai Sunscreen Malah Bikin Wajah Abu-Abu?
Menurut dokter kecantikan, dr. Mario Johan, dipl.AAAM, ada tiga penyebab utama kenapa wajah bisa terlihat kusam atau abu-abu setelah memakai sunscreen yang jarang disadari.
Penyebab pertama biasanya berasal dari ketidakcocokan produk dengan jenis kulit, terutama jika yang dipakai adalah physical sunscreen.
Produk ini bekerja dengan cara membentuk lapisan pelindung di atas kulit. Lapisan tersebut berasal dari kandungan seperti zinc oxide atau titanium dioxide yang memang berfungsi memantulkan sinar UV.
Namun, efek putih atau tone up yang ditimbulkan terkadang justru membuat wajah terlihat lebih kusam.
Baca Juga: Cara Memilih Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam, Ini 3 Rekomendasi Termurah Mulai Rp30 Ribuan
"Alasan pertama bisa jadi karena sunscreen lu itu physical. Masalahnya enggak semua orang itu cocok dengan sunscreen physical," jelas dr. Mario Johan dalam video TikTok pribadinya, dilansir pada Sabtu (6/9/2025).
"Kalau lu kulitnya cerah dan sunscreen physical kan biasanya ada tone up, itu bisa kelihatan jadi lebih cerah. Tapi kalau kulitnya sawo matang, itu biasanya malah bikin penampakannya jadi kayak abu-abu," lanjut sang dokter.
Faktor kedua adalah adanya kandungan tertentu yang mudah mengalami oksidasi, seperti Vitamin C. Oksidasi inilah yang membuat tampilan kulit jadi lebih kusam setelah pemakaian.
"Kedua. Beberapa kandungan di sunscreen itu bisa oksidasi, salah satu yang paling sering itu contohnya adalah Vitamin C. Kandungan yang oksidasi itu yang bikin sunscreen-nya menggelap dan muka itu kelihatan kusam," lanjut dr. Mario Johan.
Alasan terakhir terkait dengan UV filter pada chemical sunscreen yang sebagian besar berbahan dasar minyak.
Jika tidak cocok di kulit, hal ini bisa menimbulkan kesan greasy dan kusam.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H