Suara.com - Paparan sinar matahari yang terjadi secara terus-menerus dan dalam durasi yang lama dapat memberikan dampak buruk dan memicu masalah serius pada kulit.
Penggunaan tabir surya atau sunscreen setiap hari merupakan keharusan. Perlindungan ini sangat vital untuk mencegah kulit terbakar dan kerusakan jangka panjang yang disebabkan oleh sinar ultraviolet B (UVB).
Produk sunscreen dengan SPF 50 dikenal sangat efektif dalam menawarkan tingkat perlindungan yang tinggi. SPF 50 disarankan secara khusus bagi individu yang memiliki intensitas aktivitas outdoor yang tinggi atau yang memiliki masalah pigmentasi kulit yang serius, seperti bekas jerawat membandel hingga flek hitam.
Untuk memudahkan Anda dalam memilih produk terbaik, berikut adalah beberapa rekomendasi sunscreen SPF 50 yang patut Anda pertimbangkan.
Rekomendasi Sunscreen SPF 50 yang Ringan dan Tidak White Cast
Ini dia beberapa rekomendasi merk sunscreen APF 50 yang memiliki tekstur ringan dan juga tidak white cast:
1. ACNAWAY 3 in 1 Acne Sun Serum SPF 50+ PA+++
Rekomendasi pertama ada ACNAWAY 3 in 1 Acne Sun Serum SPF 50+ PA+++. Tabir surya ini memiliki formula m non-comedogenic yang cocok untuk kulit acne-prone. Bahan aktif berupa BHA-nya juga mampu merawat dan membantu mengatasi jerawat pada kulit.
Di dalam sunscreen ini juga terkandung ceramide yang bisa membantu memperkuat skin barrier, menjadikan kulit tidak mudah breakout atau berjerawat. Hasil akhirnya pun tampak satin finish dengan tekstur berupa cream gel yang begitu ringan dan tidak meninggalkan efek greasy. Harga ACNAWAY 3 in 1 Acne Sun Serum SPF 50+ PA+++ sekitar Rp56.000.
2. Wardah UV Shield Physical Sunscreen Serum SPF 50+ PA++++
Wardah memiliki produk physical sunscreen yang dapat bekerja untuk melindungi kulit sekaligus membantu merawat kulit kemerahan karena paparan matahari. Tabir surya ini juga diperkaya dengan powerful ingredients yang ampuh untuk menenangkan kulit kemerahan, seperti Uji Kyoto matcha, heartleaf, hingga oatmeal di dalamnya.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Skincare Skintific untuk Atasi Flek Hitam, Bikin Kulit Mulus dan Glowing
Dikenal memiliki tekstur yang ringan dan blendable, sehingga membuatnya tidak terasa gerah di kulit. Wardah UV Shield Physical Sunscreen Serum SPF 50+ PA++++ sendiri cocok digunakan untuk kulit sensitif dan juga berjerawat lantaran bebas bahan iritan. Tabir surya dari Wardah ini dibanderol dengan harga sekitar Rp71.000.
3. OMG Bright Booster UV Barrier Sunscreen SPF 50 PA++++
Sunscreen SPF 50 dengan tekstur ringan dan tidak menimbulkan white caat kali ini menawarkan perlindungan maksimal terhadap sinar UV dengan SPF 50 PA++++. Mengandung efek tone up, tabir surya tersebut cocok untuk menjadikan tampilan wajah setingkat lebih cerah.
Selain itu, pelindung wajah ini juga diformulasikan dengan niacinamide dan vitamin C, sehingga dapat membantu mencerahkan sekaligus melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Hadir dengan tekstur yang ringan, membuatnya tidak berminyak, serta bebas alkohol, sehingga cocok untuk semua jenis kulit. Harga OMG Bright Booster UV Barrier Sunscreen SPF 50 PA++++ Rp22.500.
4. Hanasui Collagen Water Sunscreen SPF 50 PA++++
Selanjutnya ada Hanasui Collagen Water Sunscreen SPF 50 PA++++ yang mengandung collagen dan berfungsi untuk membantu menjaga kulit agar tetap kenyal dan kencang maksimal. Tabir surya satu ini cocok buat tipe kulit kering lantaran m kandingan pelembabnya disebut tiga kali lebih baik dibandingkan glycerin biasa.
Selain itu, ada pula kandungan mugwort extract yang dapat membantu memperkuat skin barrier serta meredakan kemerahan pada kulit. Bahkan adanya teknologi Pollustop™ pada sunscreen ini, efektif untuk melindungi kulit dari partikel polusi halus. Harganya pun terjangkau yaitu sekitar Rp36.754.
5. Emina Sun Battle SPF 50 PA++++ Cica Acne Fighter Sunscreen
Terakhir ada sunscreen SPF 50 dari Emina yang memiliki kandungan berupa Centella asiatica. Dimana kandungan ini mampu menenangkan kulit yang meradang serta mempercepat penyembuhan jerawat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan