Suara.com - Nama Aurelie Moeremans kembali menjadi perbincangan publik pada awal 2026. Bukan karena proyek film atau sinetron terbaru, melainkan keberaniannya membuka luka lama lewat buku memoar berjudul Broken Strings: Fragments of a Stolen Youth. Dalam buku tersebut, Aurelie mengungkap pengalaman pahit menjadi korban grooming sejak usia 15 tahun.
Pengakuan itu semakin viral setelah Aurelie membagikan cuplikan kisahnya melalui media sosial. Banyak warganet yang memberikan dukungan, sekaligus menaruh rasa penasaran terhadap sosok Aurelie secara lebih personal, termasuk latar belakang keluarganya. Yuk simak silsilah keluarga Aurelie Moeremans berikut ini.
Silsilah Keluarga Aurelie Moeremans
Seiring ramainya pengakuan jadi korban grooming, latar belakang keluarga Aurelie Moeremans pun kembali disorot. Pemilik nama lengkap Aurélie Alida Marie Moeremans ini lahir di Brussel, Belgia, pada 8 Agustus 1993 sehingga kini berusia 32 tahun.
Aurelie adalah anak dari pasangan Jean-Marc Moeremans dan Sri Sunarti. Ayahnya berkebangsaan Belgia, sementara sang ibu berasal dari Klaten, Jawa Tengah. Darah campuran inilah yang membuat Aurelie memiliki paras khas blasteran.
Dia dibesarkan dalam keluarga Kristen dan tumbuh di lingkungan multikultural. Aurelie merupakan anak sulung dari dua bersaudara. Aurelie memiliki seorang adik laki-laki bernama Jeremie Moeremans yang juga berkarier di dunia hiburan Tanah Air.
Keluarga Moeremans sempat menetap di Belgia sebelum akhirnya pindah ke Indonesia ketika Aurelie mulai serius meniti karier sebagai model.
Perpindahan ke Jakarta menjadi titik penting dalam perjalanan profesionalnya. Dukungan keluarga disebut berperan besar dalam membentuk mental dan kepercayaan diri Aurelie di industri hiburan Tanah Air.
Perjalanan Karier dan Kehidupan Pribadi
Aurelie mengawali kariernya sebagai model pada 2008 setelah menjuarai ajang modeling di Bandung. Sejak itu, namanya kian dikenal lewat berbagai sinetron, FTV, dan film layar lebar. Salah satu film yang melambungkan popularitasnya adalah Jomblo Reboot (2017).
Sepanjang kariernya, Aurelie telah membintangi 18 film, 11 sinetron, dan 8 FTV. Dia juga merambah dunia musik dengan merilis single "Here We Are" pada 2019, disusul mini album Christmas Treat yang berisi empat lagu bertema Natal.
Baca Juga: 7 Trigger Warning Buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans
Pada 30 Desember 2024, Aurelie resmi menikah dengan Tyler Bigenho, seorang ahli chiropractic asal Amerika Serikat. Pernikahan mereka berlangsung di Old Orange County Courthouse, California. Pasangan ini go public pada Juni 2024 dan bertunangan 3 bulan kemudian.
Aurelie menyebut Tyler sebagai sosok yang memberinya rasa aman dan ketenangan, sesuatu yang sangat berarti setelah pengalaman traumatis di masa lalu.
Usai menikah, Aurelie memilih menetap di Amerika Serikat dan memutuskan untuk tidak aktif mengambil proyek hiburan di Indonesia.
Pada pertengahan 2025, Aurelie mengumumkan kehamilan anak pertamanya. Memasuki Januari 2026, usia kehamilannya diperkirakan sudah mendekati persalinan.
Pengakuan Aurelie Moeremans Jadi Korban Grooming
Dalam buku Broken Strings, Aurelie menceritakan bagaimana dia terjerat hubungan manipulatif dengan seorang pria dewasa yang dia samarkan dengan nama Bobby.
Saat itu, Aurelie masih berusia 15 tahun dan baru mulai menapaki dunia hiburan. Pertemuan pertama terjadi di lokasi syuting iklan, ruang kerja yang seharusnya aman bagi remaja.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
5 Perawatan Rambut Sehat Versi dr Tirta, Ampuh Cegah Rontok di Usia Matang
-
7 Trigger Warning Buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans
-
Sinopsis Broken Strings, Buku Aurelie Moeremans yang Angkat Isu Grooming
-
Apa Arti Broken Strings? Judul Buku Aurelie Moeremans yang Memilukan
-
Biodata dan Agama Aurelie Moeremans yang Rilis Buku Broken Strings
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga