Suara.com - Sebuah pengadilan di Arab Saudi menjatuhkan hukuman penjara 10 tahun atas Rafi Badawi, pendiri dan editor sebuah forum online yang mendiskusikan peran agama di kerajaan Islam itu, demikian dilaporkan kantor berita Saudi, Rabu (7/5/2014).
Badawi, yang mendirikan website Free Saudi Liberals, pada Juli 2013 lalu dijatuhi hukuman penjara tujuh tahun penjara dan dicambuk 600 kali. Setelah naik banding, dia malah dijatuhi hukuman penjara 10 tahun dan 1000 kali pecutan cambuk.
Tidak hanya itu, pengadilan kota Jeddah juga memberi denda sebesar 1 juta riyal atau sekitar Rp3 miliar. Adapun website yang dibikin Badawi sudah ditutup sejak dia pertama kali diadili.
Pengacara Badawi mengatakan bahwa hukuman atas kliennya terlalu keras, meski jaksa sebenarnya menuntut Badawi dengan hukuman lebih berat. Badawi kembali mengajukan banding atas putusan itu.
Dalam pengadilan itu, Badawi didakwa melakukan pemurtadan. Biasanya di Arab Saudi kejahatan macam itu dituntut dengan hukuman mati.
Badawi pertama kali ditahan pada Juni 2012. Dia didakwa melakukan kejahatan siber dan melawan ayahnya, perbuatan yang dikategorikan sebagai kejahatan di Arab Saudi.
Forum online yang dibikin Badawi sendiri memuat percakapan-percakapan yang mempertanyakan dan mengeritik peran tokoh dan institusi agama, seperti mufti agung, di Arab Saudi. (Reuters)
Berita Terkait
-
Masa Depan Mohamed Salah di Liverpool Terungkap Usai Rumor Transfer Arab Saudi Mulai Meredup Tajam
-
5 Keunikan Thaif: Kota Sejuk yang Menyimpan Sejarah Kelam dan Doa Rasulullah
-
Fantastis! Cetak Gol ke-40 di Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Makin Dekat ke 1000 Gol
-
Media Inggris Sarankan Klub Arab Saudi Rekrut Pemain Timnas Indonesia
-
Arab Saudi Turun Salju, Sikap Warganya Tuai Sorotan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Saudia Indonesia Sambut Director of East Asia & Australia Baru dan Perkuat Kolaborasi Mitra
-
Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Wilayah Sumatera Paparkan 11 Prioritas
-
Pakai Rompi Oranye dan Tangan Terborgol, Sudewo Minta Warga Pati Tetap Tenang
-
Bupati Pati Sudewo Bantah Lakukan Pemerasan Calon Perangkat Desa Usai Resmi Pakai Rompi Oranye KPK
-
Bukan Cuma Perkara Dugaan Pemerasan, Bupati Pati Sudewo Juga Jadi Tersangka Kasus DJKA
-
Nicke Widyawati Ngaku Tak Pernah Dapat Laporan Soal Penyewaan Kapal dan Terminal BBM
-
Bupati Pati Sudewo dan Tim Suksesnya Diduga Peras Calon Perangkat Desa Hingga Rp 2,6 Miliar
-
KPK Ungkap Uang Rp 2,6 Miliar dalam Karung Jadi Bukti Dugaan Pemerasan Bupati Pati Sudewo Dkk
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah Indonesia hingga Akhir Januari 2026
-
Wali Kota Madiun Ditahan KPK karena Kasus Pemerasan hingga Gratifikasi Proyek Pemeliharaan Jalan