Suara.com - Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Fadli Zon mengatakan partainya sudah menyiapkan nama untuk dicalonkan menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta. Kandidat tersebut adalah Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani.
Fadli Zon menambahkan DPP akan berkoordinasi dengan DPD Gerindra Jakarta karena selama ini yang bergulir di masyarakat, calon dari Gerindra adalah M Taufik. Taufik adalah Ketua DPD Gerindra Jakarta.
"Nanti kita akan segera lakukan rapat dengan kawan-kawan di DPRD DKI Jakarta yang merupakan perwakilan dari koalisi. Pak Taufik memang masuk dalam calon, tapi Pak Taufik masuk Wakil Ketua DPRD. Kita juga butuh orang (di DPRD) yang mengerti kuat dan punya lobi yang bagus, seperti Pak Taufik," kata Fadli di DPR, Jakarta, Selasa (28/10/2014).
Muzani akan dijagokan karena ia politisi Gerindra yang sudah senior, selain itu juga dinilai mengetahui berbagai permasalahan yang terjadi di Jakarta.
"Akseptabiltas di Jakarta juga tinggi. Ini salah satu kandidat yang kita siapkan untuk gubernur dan wakil gubernur," katanya.
Seperti diketahui, setelah Joko Widodo mundur dari jabatan Gubernur Jakarta karena terpilih menjadi Presiden RI, posisinya digantikan oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Lalu terjadi kekosongan jabatan Wakil Gubernur. [Bagus Santosa]
Tag
Berita Terkait
-
Ekonomi Jakarta Tumbuh Positif, Rano Karno Tegaskan Pimpinan BUMD Jangan Coba-Coba Korupsi
-
Rano Karno Buka Pintu 12 Sponsor BUMD untuk Persija: Syaratnya Satu!
-
Pungli Rekrutmen PPSU Sudah Lama Jadi Sorotan, Rano Karno Janji Berantas
-
Rano Karno Klaim Ekonomi Jakarta Baik, DPRD: Optimisme Semu, Data Bicara Lain
-
ASN Pemprov DKI Tak Boleh Telat di Hari Pertama Masuk Sekolah, Rano Karno: Nanti Tukin Dipotong!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor