Suara.com - Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan kasus yang menjerat Komjen Pol Budi Gunawan (BG) menjadi catatan penting bagi Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi (Wanjakti) Polri dalam penentuan bursa calon Wakapolri.
"Kasusnya sedang diproses di Bareskrim, nanti diselidiki tentu itu kan, dan akan jadi bahan masukan bagi Wanjakti, bagi dewan," kata Badrodin di Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa (21/4/2015).
Namun, Badrodin enggan mengomentari pertanyaan wartawan mengenai proses hukum BG di institusinya. Orang nomor wahid di di Korps Bhayangkara itu malah meminta wartawan menanyakan langsung kepada penyidik Bareskrim.
"Bukan, nanti kan bisa ditanyakan, ini pasti akan diminta penjelasan, kasusnya bagaimana. (Kasusnya bagaimana) tanya saja sama Kabareskrim," katanya.
Meski demikan, Badrodin memastikan status hukum Komjen Pol BG bakal menjadi masukan Wajakti Polrii. "Iya, pasti akan jadi pertimbangan," kata Badrodin.
Badrodin enggan berspekulasi mengenai adanya penolakan dari masyarakat jika Komjen Pol BG terpilih sebagai Wakapolri. Dia malah menyerahkan sepenuhnya siapa calon Wakapolri yang bakal diputuskan Wanjakti.
"Kan nanti, ini kan keputusan Wanjakti. Apa bisa kita pengaruhi? Kan tidak bisa," katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Bukan Sekadar Genangan, Listrik Jadi Pembunuh Senyap Saat Banjir Jakarta
-
Insiden Mobil Patwal Senggol Warga di Tol Tomang, Kakorlantas: Sudah Ditangani!
-
Tito Karnavian Tegaskan Lumpur Banjir Sumatra Tak Dijual ke Swasta: Akan Dipakai Buat Tanggul
-
WALHI Sebut Negara Gagal Lindungi Rakyat dan Ruang Hidup Korban Bencana
-
Demo di Depan Kedubes AS, Ratusan Ojol Tagih Janji Perpres ke Presiden Prabowo
-
Mentan Amran Minta Tambahan Anggaran Rp5,1 Triliun Pulihkan Lahan Pertanian Teremdam Banjir Sumatra
-
Interupsi di Sidang Paripurna DPD RI, Senator Paul Finsen: Orang Papua Butuh Sekolah dan RS
-
Transjakarta Minta Maaf atas Insiden Penumpang Tunanetra Jatuh, Janji Perketat SOP dan Pendampingan
-
Titiek Soeharto 'Warning' 3 Kementerian soal Dampak Banjir Sumatera
-
Tanpa Digaji, 1.142 Taruna KKP Dikirim ke Aceh dan Sumatra Jadi Relawan Bencana