Suara.com - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gidoen melaju ke semifinal India Open Super Series 2016. Ganda putra Indonesia ini menghentikan perlawanan wakil Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi Ling, di babak perempat final, Jumat (1/4/2016), dua game langsung 21-11, 21-17.
Kevin/Marcus langsung tampil agresif sejak awal pertandingan. Keduanya tampil solid mengatur ritme permainan, sehingga lawan kesulitan mengembangkan permainan.
“Dari awal kami terus menekan lawan. Kami sangat siap dari mulai pertandingan, jadi lawannya juga kelihatan kaget tadi,” kata Kevin.
Setelah unggul jauh 19-13 di game kedua, Chen/Wang sempat menyusul ketertinggalan dan mengubah keadaan menjadi 17-19. Beruntung Kevin/Marcus bisa kembali fokus dan menuntaskan permainan dengan skor 21-17.
“Di akhir kami beberapa kali mati sendiri, agak terburu-buru dan terlalu nafsu menekan terus. Kami tidak mau mereka keluarkan permainannya,” jelas Kevin.
Di semifinal, pasangan peringkat 17 dunia ini akan berhadapan dengan Goh V. Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia). Mereka pernah sekali bertemu di Swiss Open 2015 lalu. Sayang saat itu, Kevin/Marcus harus menelan kekalahan 19-21 dan 19-21.
“Kami mau mencoba menyerang duluan. Tapi kalau di lapangan tidak sesuai perkiraan, kami akan menyiapkan strategi lain,” kata Marcus saat ditanya terkait strategi pertarungan melawan Goh/Tan. (PBSI)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta