Suara.com - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menginstruksikan kadernya yang menjabat di eksekutif maupun legislatif tak meninggalkan daerahnya hingga hari pelaksanaan Pilkada Jatim 2018.
"Ketua umum sudah menginstruksikan mereka tidak boleh keluar daerahnya agar fokus untuk memenangkan Pilkada Jatim dan Pilkada serentak," ujar Wasekjen DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah di sela Rakor Tiga Pilar Partai di Surabaya, Sabtu (28/4/2018).
Basarah yang mengaku diutus Megawati untuk memberikan keterangan pers di sela rakor tersebut berharap kader dan pengurus yang memiliki jabatan, seperti kepala daerah, wakil kepala daerah, pimpinan DPRD serta anggota DPRD tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk melaksanakan instruksi itu.
"Kalau ada tugas dinas atau kunjungan kerja, silakan dilakukan di daerahnya masing-masing, bukan ke luar daerah apalagi ke luar negeri karena lebih bermanfaat di wilayahnya. Intinya, jangan sampai melintasi wilayah teritorial dan konsentrasi menangkan Pilkada," imbuh Basarah.
Selain itu, kata dia, Megawati juga berpesan ke seluruh jajaran tingkat eksekutif, legislatif, dan struktural partai untuk terjun ke masyarakat secara langsung dengan cara menemui konstituen memenangkan Gus Ipul - Puti Guntur.
"Bu Mega juga meminta agar menemui tokoh masyarakat sekaligus memberikan penjelasan tentang program Gus Ipul-Puti, serta menginformasikan secara lengkap bahwa Puti adalah cucu pertama Bung Karno dari anak sulungnya, Guntur Soekarnoputra," katanya.
Rakor tiga pilar yang dipimpin Megawati dihadiri sejumlah pengurus DPP PDIP, seperti Sekjen Hasto Kristyanto dan Ketua Bapilu Bambang DH. Rakor itu digelar untuk monitoring, evalausi, dan pemantapan tim pemenangan Pilkada Jatim beserta 18 Pilkada di Kabupaten/Kota di Jatim.
Pesertanya antara lain struktur partai tingkat DPC, yakni ketua, sekretaris dan bendahara, seluruh pengurus dan fungsionaris DPD beserta alat kelengkapan (departemen dan sayap), unsur DPP serta kepala daerah dan wakil kepala daerah unsur PDI Perjuangan di Jatim. (Antara)
Berita Terkait
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Pengamat Sebut Pergantian Kepala BRIN Berisiko Ganggu Hubungan Politik Prabowo dan Megawati
-
Viral Mau Cari Lelaki Pintar, Tinggi, dan Tampan: Ini Fakta Sebenarnya Isi Pidato Megawati
-
Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari
-
Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Beda dari Tahun-Tahun Sebelumnya, Reuni Akbar 212 Bakal Digelar Usai Magrib
-
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Blitar, BMKG Ungkap Penyebabnya
-
Wamen KP hingga Menteri Ngaku Terbantu dengan Polisi Aktif di Kementerian: Pengawasan Jadi Ketat
-
Soal Larangan Rangkap Jabatan, Publik Minta Aturan Serupa Berlaku untuk TNI hingga KPK
-
FPI Gelar Reuni 212 di Monas, Habib Rizieq Shihab Dijadwalkan Hadir
-
Studi INDEF: Netizen Dukung Putusan MK soal Larangan Rangkap Jabatan, Sinyal Publik Sudah Jenuh?
-
FPI Siap Gelar Reuni 212, Sebut Bakal Undang Presiden Prabowo hingga Anies Baswedan
-
Sekjen PDIP Hasto Lari Pagi di Pekanbaru, Tekankan Pentingnya Kesehatan dan Semangati Anak Muda
-
Menag Klaim Kesejahteraan Guru Melesat, Peserta PPG Naik 700 Persen di 2025
-
Menteri PPPA: Cegah Bullying Bukan Tugas Sekolah Saja, Keluarga Harus Turut Bergerak