Suara.com - Keuskupan Agung Jakarta memutuskan belum membuka gereja untuk ibadah yang melibatkan orang banyak meski Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah mulai mengizinkan kegiatan keagaman kembali dibuka. Pembatasan Sosial Berskala Besar masa transisi dengan protokol kesehatan kini tengah diterapkan di Ibu Kota.
Sekretaris Keuskupan Agung Jakarta Adi Prasojo mengatakan selama PSBB transisi atau selama bulan Juni, gereja khususnya di Jabodetabek akan mempersiapkan segala hal teknis peribatan di gereja demi keselamatan umat dari pandemi virus corona Covid-19.
"Ditegaskan kembali bahwa seluruh kegiatan kegerejaan yang mengumpulkan banyak orang seperti seluruh misa mingguan, misa harian, doa rosario, dan misa novena (masih) ditiadakan," kata Adi, Senin (8/6/2020).
Umat katolik yang berada dalam lingkup Keuskupan Agung Jakarta bisa mengikuti kegiatan ibadah, kegiatan kerohanian dan pastoral secara virtual melalui live streaming melalui media youtube, dan televisi.
Masa penerapan new normal di gereja baru bisa dilakukan jika sudah memenuhi persyaratan dan mendapatkan izin resmi dari Keuskupan Agung Jakarta, proses ini dilakukan secara bertahap mulai bulan Juli 2020.
Ada pun hal-hal yang wajib disiapkan tiap gereja menuju new normal antara lain, membuat pedoman dan melatih sumber daya manusia untuk mengawasi protokol kesehatan, menyiapkan sarana protokol kesehatan, dan meminimalisir risiko.
"Setelah 3 hal diatas terpenuhi dengan baik dan mendapat izin resmi dari KAJ, maka paroki diperbolehkan melakukan pelayanan sakramen-sakramen secara terbatas," tegasnya.
Misa mingguan dan harian selama masa new normal juga tetap dengan umat yang terbatas dan Misa Biara atau Komunitas Religius terbatas tanpa umat.
Baca Juga: Bukan Coronawati, Rekomendasi Nama Bayi Terpopuler selama Pandemi Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta