Suara.com - Media sosial diramaikan dengan kisah pasangan kekasih yang menggelar lamaran secara online. Pasalnya, sang pria tak mendapatkan cuti lantaran masih menjalani tugas di luar kota.
Kisah tersebut dibagikan oleh akun TikTok bernama @syanura0705. Ia mengunggah video singkat si wanita sedang melakukan sesi pemotretan saat lamaran dengan kekasihnya yang dihubungi lewat telepon video.
"Jadi temanku hari ini lamaran tapi cowoknya enggak bisa hadir karena enggak bisa meninggalkan dinasnya akhirnya lamarannya lewat online saja deh," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Kamis (22/10/2020).
Akun tersebut menceritakan, si pria sedang menjalani tugas luar kota di Kalimantan, sementara si wanita berada di Bengkulu.
Alhasil, prosesi lamaran digelar meski dilakukan secara online.
Meski lamaran digelar secara online, hal itu tak mengurangi kebahagiaan keduanya. Si wanita tampak tersenyum bahagia saat menjalani sesi pemotretan.
Dalam sesi pemotretan tersebut, ia memegang handphone yang menampilkan sang calon suami mengenakan pakaian dinasnya.
"Semoga lancar sampai hari H ya," ungkapnya.
Video tersebut mendadak viral di media sosial dan menjadi sorotan publik.
Baca Juga: Viral Pegawai BMKG Dilecehkan Saat Siaran, Publik: Otak Kalian Kotor!
Banyak warganet ikut berbahagia dan mendoakan pasangan tersebut. Tak sedikit pula warganet mengaku pernah mengalami hal serupa.
"Ceritanya menarik buat diceritakan ke anak cucu nanti kak," kata Bulu Kakinya Lucas.
"Semoga nikahnya jangan online," ujar Dimple Namjoon.
"Tetanggaku juga kayak gitu kemarin lamaran online karena corona," ungkap Ciprut Prut.
"Jadi teringat pas lamaran adik saya juga seperti itu, pas calonnya ditugaskan di Lampung. Ya begitulah kalau nikah dengan salah satu anggota. Sabar ya mbak, selamat ya," tutur Baine.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Pembangunan 104 Sekolah Rakyat Permanen Tertahan: Terkendala Status Lahan!
-
Jakarta Berpotensi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Wilayah Utara Waspada Angin Kencang
-
Dua Kakak Presiden Prabowo Kunjungi Sekolah Rakyat
-
Panduan Lengkap Manajemen Dapodik: Link Baru dan Solusi Kendala Login Server
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025