Suara.com - Tujuh Taruna Siaga Bencana (Tagana) yang berada dalam koordinasi Kementerian Sosial (Kemensos), memberikan dukungan terhadap pencarian korban perahu evakuasi korban banjir yang terbalik akibat sapuan arus kali Cilemahabang, Jawa Barat, Sabtu (20/2/2021). Insiden ini mengakibatkan dua orang yakni SM (35) dan anaknya berinisial EMK (4), warga Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, dinyatakan hilang.
Selain dukungan tersebut, Kemensos juga telah menyalurkan bantuan logistik dalam penanganan bencana banjir di kawasan yang sama. Total Kemensos telah menyalurkan bantuan senilai Rp1.820.854.480.
Selain tugas perbantuan, Tagana juga melaksanakan tugas pokok dalam penyaluran bantuan logistik dan aktivitasi dapur umum untuk memenuhi kebutuhan dasar para penyintas.
Ada empat dapur umum yang didirikan Kemensos, yakni DU Desa Sumbersari (Kecamatan Pebayuran), DU Kantor Kecamatan Cabangbungin, DU Kantor Kecamatan Babelan, dan DU Kantor Desa Sukadadi, Kecamatan Sukakarya.
Untuk DU Saung Desa Sumbersari, Kecamatan Pebayuran, dapat menyiapkan sebanyak 3000 nasi bungkus untuk pengungsi, setiap hari.
Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini menyempatkan hadir di lokasi tanggul Sungai Citarum yang jebol di Kecamatan Pebayuran, mendampingi Presiden Joko Widodo. Jebolnya tanggul merupakan salah satu penyebab terendamnya kawasan di sekitarnya.
Dalam kesempatan itu, presiden menemukan ada tiga titik yang jebol. Dari laporan yang didapat, Jokowi mengetahui, perbaikan sudah berjalan dua hari yang lalu. Untuk proses perbaikan, ia menargetkan maksimal selesai dalam dua hari.
"Perbaikan sudah berjalan sejak dua hari yang lalu. Dan saya targetkan selesai dalam dua hari lagi. Sehingga diharapkan bisa berfungsi normal kembali," kata Presiden.
Kepala Negara juga menyinggung soalnya adanya kerusakan pada rumah warga yang terdampak banjir. Setidaknya 30 rumah warga yang rusak dan Jokowi memastikan akan diperbaiki secepatnya.
Adapun dari total Rp1,3 miliar bantuan logistik, Kemensos menyalurkan dalam dua tahap. Tahap pertama berupa 3 truk bantuan logistik.
Baca Juga: Kemensos Hentikan Santunan ke Keluarga Korban Meninggal karena Covid-19
Truk 1 bantuan berisi makanan siap saji sebanyak 300 paket, makanan anak terdiri dari 210 paket, selimut sebanyak 90 lembar, Kasur sebanyak 50 buah, Kids ware sebanyak 50 paket, Tenda gulung 10 lembar. Total senilai Rp98.138.770.
Truk kedua berisi makanan siap saji sebanyak 300 paket, makanan anak sebanyak 210 paket, selimut sebanyak 100 lembar, kasur sebanyak 60 buah, kids ware sebanyak 80 paket, tenda gulung sebanyak 10 lembar. Total senilai Rp. 117.873.770.
Lalu pada truk ketiga, disalurkan bantuan berupa makanan siap saji sebanyak 200 paket, makanan anak 150 paket, velbed sebanyak 50 unit, tenda serbaguna keluarga merah 5 unit, tenda gulung 50 lembar.
Total bantuan di truk ketiga sebesar Rp.198.594.500. Sehingga total bantuan untuk tiga truk (Tahap l) sebesar Rp. 414.607.040.
Kemudian tahap kedual, Kemensos menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji sebanyak 2.500 paket, makanan anak sebanyak 1.050 paket, selimut sebanyak 500 lembar, kasur sebanyak 800 unit, matras 400 lembar, kids ware 400 paket, tenda gulung 250 lembar. Total senilai Rp. 977.185.050.
Perlengkapan Dapur Umum (Natura) sebesar Rp. 197.000.000; Peralatan Kebersihan 1.000 paket senilai Rp. 161.000.000; dan Air mineral 3.000 botol @1.5 liter senilai Rp. 17.000.000.
Berita Terkait
-
Warga Kehilangan Rumah Akibat Banjir Bekasi Akan Terima Rp 20 Juta
-
Rumah Rusak Akibat Limpasan Tanggul Sungai Citarum Jebol Segera Diperbaiki
-
Rehabilitasi Korban NAPZA, Risma: Perlu Upaya Pendekatan, Tidak Memusuhi
-
Kemensos Diminta Lanjutkan Santunan Keluarga Korban Meninggal Akibat Covid
-
Pilih Posko Pengungsian, Warga Pebayuran Khawatir Banjir Susulan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat