Suara.com - Aksi premanisme terhadap sopir truk kontainer kembali terjadi di Jakarta Utara. Dalam video viral di media sosial seorang sopir dirampas barang berharganya oleh pelaku yang biasa disebut asmoro.
Video ini salah satunya diunggah oleh akun Instagram @cetul.22. Berdasar keterangannya peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Cilincing, Jakarta Utara atau tepatnya di depan PT Bogasari.
Pelaku terlihat tanpa basa-basi naik ke pintu truk kontainer yang sedang melaju pelan. Selanjutnya dia merampas barang milik sopir.
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Guruh Arif Darmawan mengklaim telah menerima informasi terkait peristiwa ini. Dia mengatakan pihaknya tengah memburu pelaku tersebut.
"Anggota sudah bergerak tadi malam. Semoga bisa segera ditangkap," kata Guruh saat dikonfirmasi, Kamis (22/7/2021).
Perintah Jokowi
Pada Juni 2021 lalu Presiden Joko Widodo atau Jokowi sempat memerintahkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk memberantas premanisme yang membuat resah sopir truk kontainer di Jakarta Utara. Printah Jokowi itu menyusul adanya keluhan langsung dari sopir-sopir truk kepadanya saat melakukan kunjungan kerja.
Jokowi selanjutnya menelepon Listyo dan memintanya segera memberantas kelompok premanisme tersebut. Tak kurang dari 1x24 jam puluhan preman berhasil diamankan aparat kepolisian.
Baca Juga: Izet Pemalak Sopir Truk di Padang Tak Kunjung Tertangkap, Polda Sumbar Turun Tangan
Berita Terkait
-
Izet Pemalak Sopir Truk di Padang Tak Kunjung Tertangkap, Polda Sumbar Turun Tangan
-
Viral Aksi Premanisme di Padang, Sopir Truk Dipalak hingga Dipukuli
-
Gawat, Panti Asuhan di Padang Jadi Sasaran Aksi Premanisme
-
Berantas Premanisme, Polres Lotara Tangkap 10 Calo Tiket Penyebrangan ke 3 Gili
-
140 Preman di Lampung Ditangkap, Ada yang Mengatasnamakan LSM Penjaga Keamanan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Dissenting Opinion, Hakim Ketua Sebut Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Harusnya Divonis Lepas
-
Komisi III 'Spill' Revisi UU Polri yang Bakal Dibahas: Akan Atur Perpanjangan Batas Usia Pensiun
-
Jadi Pondasi Ekonomi Daerah, Pemprov Jateng Beri Perhatian Penuh pada UMKM
-
Buntut Demo Agustus Ricuh, 21 Aktivis Didakwa Hina Presiden dan Lawan Aparat
-
Demi Yakinkan Pensiunan, KPK Rela Pinjam Uang Tunai Rp300 Miliar untuk Dipamerkan
-
Drama Pohon Tumbang Usai, MRT Jakarta Kembali Normal Jelang Jam Pulang Kantor
-
Divonis 4,5 Tahun Penjara, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi 'Mengadu' ke Prabowo: Mohon Perlindungan
-
Tidak Diumumkan Besok? Menaker Bocorkan Kenaikan Upah Minimum 2026 Tidak Satu Angka, Ini Alasannya
-
KPK Jelaskan Alasan Pamer Duit Rp300 Miliar yang Diserahkan ke PT Taspen
-
Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Cs Wajib Lapor Seminggu Sekali