Suara.com - Tenaga kesehatan dan relawan di gerai Vaksin Merdeka Karang Anyar, Sawah Besar, Jakarta Pusat, mengenakan baju pejuang dan pakaian adat untuk memperingati HUT ke-76 Republik Indonesia. Warga yang datang untuk vaksinasi dan memiliki tanggal lahir 17 Agustus mendapat hadiah khusus.
Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom mengatakan peringatan HUT ke-76 RI pada Selasa, 17 Agustus 2021, diawali dengan mengheningkan cipta bersama relawan dan tenaga kesehatan, serta masyarakat yang sedang melakukan vaksinasi.
"Ini hari spesial bagi Republik Indonesia. Kita buat inovasi untuk memperingati hari HUT RI di gerai Vaksin Medeka, para nakes dan relawan memakai seragam yang berbeda," kata Maulana di lokasi.
Maulana mengatakan sejak gerai vaksin dibuka, animo masyarakat yang ingin divaksin cukup besar. Setiap hari gerai vaksin setidaknya melayani 200-400 masyarakat untuk memberikan suntikan vaksin.
Sebanyak 25 petugas dari tenaga kesehatan dan relawan dikerahkan untuk melakukan vaksinasi terhadap warga, khususnya di Kelurahan Karang Anyar.
Peringatan HUT ke-76 RI di gerai vaksin Karang Anyar juga disemarakkan dengan pemberian hadiah dari kapolsek kepada warga yang memiliki tanggal kelahiran bertepatan 17 Agustus.
"Kami juga memberikan hadiah kepada warga yang ulang tahunnya bertepatan dengan 17 Agustus," kata Maulana.
Salah satu peserta vaksinasi, Siti Juleha (44) mengaku terkejut ketika dirinya mendapatkan kado dari kapolsek Sawah Besar.
Siti mengaku mendapat vaksin setelah memberanikan diri terhadap jarum suntik.
Baca Juga: 60 Twibbon HUT RI ke-76 dan Makna Logo HUT Kemerdekaan 2021
"Saya baru vaksin karena takut sama jarum suntik. Tapi sekarang memberanikan saja. Alhamdulillah sudah divaksin dapat juga kado dari Kapolsek Sawah Besar," kata dia. [Antara]
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
MBG Selama Ramadan Dianggap Penting Agar Nutrisi Anak Tetap Terpenuhi
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Tanggul Sungai Kalimalang Jebol! Ratusan Keluarga di Karawang Terendam Banjir
-
Dianggap Air Ajaib, BRIN Bongkar Fakta Mengerikan Air Sinkhole: Penuh Bakteri dan Logam Berat
-
Alasan Kuat Polisi SP3 Eggi Sudjana dan Damai Lubis di Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Tol Cikampek Jadi 'Neraka' Libur Panjang, Jasa Marga Buka Jalur Contraflow Sampai KM 65
-
Tanah Tiba-tiba Ambles Jadi Lubang Raksasa? BRIN Ungkap Penyebab dan Daerah Rawan di Indonesia
-
7 Fakta Adu Jotos Guru vs Siswa di Jambi: Dari Kata 'Miskin' Sampai Ancam Pakai Celurit
-
Menteri PU Ungkap Kebutuhan Anggaran Perbaikan Infrastruktur Sumatra Capai Rp74 Triliun
-
Jejak Politisi dan Oligarki di Balik Banjir Sumatra, JATAM Bongkar Nama-nama Besar