Suara.com - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pandeglang menahan seorang mantan Kepala Desa (Kades) Sodong, Kecamatan Saketi berinisial SJ atas dugaan korupsi Dana Desa (DD). SJ kekinian sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.
Selain SJ, polisi juga menangkap Kaur Keuangan Desa Sodong berinisial Y yang merupakan anak tersangka SJ karena diduga ikut serta dalam korupsi tersebut.
Kedua orang ini ditetapkan tersangka pada Agustus 2021 melalui Surat Penetapan Tersangka Polres Pandeglang bernomor STAP/55/VII/2021/Reskrim tentang penentuan status tersangka.
“Hari ini kita konferensi pers pukul 09.30 WIB, kaitan dengan kasus Tipikor (Dana Desa Sodong),” kata Kasatreskrim Polres Pandeglang, AKP Fajar Maulidi, seperti diberitakan bantennews.co.id - jaringan Suara.com, Rabu (27/10/2021).
Fajar menuturkan, kedua orang ini terlibat kasus korupsi Dana Desa tahun anggaran 2019 dengan kerugian negara yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Sebelum ditangkap, SJ sempat mencalonkan diri kembali sebagai Kepala Desa Sodong namun kalah dari saingannya Sofyan Rizqi pada Pilkades serentak yang digelar pada Minggu 17 Oktober 2021 kemarin.
“Ya bapak dan anak, keduanya menyerahkan diri ke Polres Pandeglang,” tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bela Istri yang Dijambret, Pengacara Sebut Hogi Minaya Kejar Pelaku untuk Selamatkan Tagihan Snack
-
Isu Reshuffle Memanas: Antara 'Anak Ideologis' dan 'Keponakan', Siapa yang Bertahan di Kabinet?
-
Pakar UGM Bongkar Akar Masalah BUMN: Titipan Politik Bikin Rugi dan Rawan Korupsi
-
Istana Buka Suara soal Kans Budisatrio Djiwandono Gabung Kabinet
-
Isu Reshuffle Memanas, Istana Pastikan Sore Ini Fokus pada Pelantikan Dewan Energi Nasional
-
Dari Bansos Hingga Keuangan Digital, Mendagri Ungkap Peran Kunci Data Dukcapil
-
KPK Periksa Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi Terkait Dugaan Suap Ijon Proyek
-
Banjir dan Longsor Berulang, Auriga Ungkap Deforestasi 'Legal' Jadi Biang Kerok
-
Bahas Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Kejar Jambret Istri, Komisi III DPR Sampai Istighfar Dua Kali
-
KSP Qodari Jawab Soal Isu Reshuffle Kabinet: Hanya Presiden dan Tuhan yang Tahu