Suara.com - Surat Ar Rahman menjelaskan dan menerangkan kekuasaan dan kasih sayang Allah SWT kepada hamba-Nya. Salah satunya terdapat di dalam surat Ar Rahman ayat 33.
Surat Ar Rahman adalah surat ke-55 dalam Al-Quran dan terdiri dari 78 ayat. Ar Rahman artinya "Yang Maha Pemurah". Lantas, seperti apa tafsir surat Ar Rahman ayat 33?
Surat Ar Rahman ayat 33 merupakan penggalan ayat yang memotivasi kita untuk menuntut ilmu dan mengembangkan teknologi. Sebab manusia tidak bisa melintasi langit dan juga bumi kecuali dengan kekuatan sebuah ilmu dan teknologi, meskipun tetap saja terbatas.
Melansir tafsir Ibnu Katsir sebagaimana disebutkan dari Jabir yang mengatakan bahwa Rasulullah SAW keluar menemui para sahabatnya, lalu membacakan kepada mereka surat Ar Rahman dari permulaan hingga akhirnya, dan mereka hanya diam saja.
Maka Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya aku telah membacanya kepada jin di malam perjumpaan dengan jin. Dan mereka mempunyai jawaban yang lebih baik daripada kalian. Karena setiap kali bacaanku sampai pada firman-Nya: Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan (Ar-Rahman: 13) Maka mereka menjawabnya dengan jawaban, Tiada sesuatu pun dari nikmat-Mu, wahai Tuhan kami, yang kami ingkari; bagi-Mu segala puji".
Bacaan Surat Ar Rahman Ayat 33
Berikut isi adalah bacaan surat Ar Rahman Ayat 33, lengkap dengan artinya:
"Yaa ma’syaraol jinni wal insi inistatho’tum an tanfudzuu min aqthooris samaawaati wal ardhi fanfudzuu, laa tanfudzuuna illaa bisulthoon".
Artinya: "Hai golongan jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan", (Ar Rahman: 33).
Baca Juga: Surat Ali Imran Ayat 159: Bacaan Latin, Arti dan Tafsirnya
Kandungan surat Ar Rahman ayat 33
- Allah SWT menyeru jin dan manusia, mempersilakan mereka untuk melintasi langit dan bumi jika bisa melakukannya.
- Di dunia ini, jin dan manusia tidak bisa lari dari takdir Allah SWT dan tidak bisa lari dari kekuasaan-Nya.
- Sementara itu di akhirat nanti, jin dan manusia juga tidak bisa lari dari pertanggungjawaban atas amal-amal selama di dunia.
- Manusia bisa menjelajahi ruang angkasa dengan sulthan (kekuatan ilmu pengetahuan), namun kekuatan manusia tersebut terbatas.
- Ayat ini memotivasi manusia untuk mengembangkan ilmu dan juga teknologi agar bisa menjelajahi ruang angkasa dan lainnya.
Itulah sedikit ulasan mengenai surat Ar Rahman ayat 33. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
-
Surat Ali Imran Ayat 159: Bacaan Latin, Arti dan Tafsirnya
-
3 Ayat Terakhir Surat Al-Baqarah: Latin, Arti dan Tafsirnya
-
Tafsir, Kandungan, Serta Bacaan Surah An Nisa Ayat 59: Wajib Taat Kepada Ulil Amri
-
Tafsir Surah Ad Dukhan Ayat 10-11, Kemunculan Kabut Sebagai Tanda Kiamat
-
Bacaan Latin Serta Tafsir Surah Al Maidah Ayat 48
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Murka PDIP di Kasus Hogi Minaya Bikin Kapolres Sleman Minta Maaf Akui Salah Terapkan Pasal
-
Banjir Jakarta Meluas: 35 RT dan 10 Ruas Jalan Tergenang, Jaktim Terparah
-
Usut Penghitungan Kerugian Kasus Kuota Haji, KPK Periksa Gus Alex Lagi
-
Normalisasi Kali Ciliwung Dilanjutkan, Kadis SDA: Bisa Tekan Risiko Banjir 40 Persen
-
Eggi Sudjana Polisikan Roy Suryo Usai Bertemu Jokowi, Kuasa Hukum Singgung 'Kendali Solo'
-
KPK Ubah Aturan Gratifikasi: Hadiah Nikah Rp1,5 Juta Tak Perlu Lapor, Batas Kado Kantor Dihapus
-
Kepala BGN: Publik Berhak Awasi Menu MBG, Kritik Viral Justru Jadi Teguran
-
Viral Curhat Chiki Fawzi Gagal Jadi Petugas Haji, Kemenhaj Tegaskan Diklat PPIH Bukan Jaminan Lolos
-
KPK Geledah Kantor Dinas Pendidikan Madiun, Duit Puluhan Juta Rupiah Diamankan
-
Malam-Malam ke Jakarta, Mualem dan Emil Dardak Temui Seskab Teddy, Ada Apa?