Suara.com - Aksi warga yang menerjang jalan rusak sambil membawa peti mati menjadi viral. Warga itu kemudian meminta tolong kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengenai kondisi tersebut.
Pemandangan miris itu dibagikan oleh akun Instagram @/explore_siantar. Akun ini membagikan kondisi jalan yang rusak sehingga menyulitkan akses kendaraan untuk masuk ke kampung Nagori, Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara.
Dalam video, terlihat seorang warga berboncengan mengendarai motor. Warga ini mengendarai motor sambil membawa peti mati lengkap dengan nisannya.
"Sebuah akun Facebook mengunggah kondisi akses jalan yang sulit untuk masuk ke kampung (Nagori) mereka. Video itu memperlihatkan betapa sulitnya melalui jalan sambil mengangkut peti mati," tulis akun ini seperti dikutip Suara.com, Kamis (13/1/2022).
Warga itu tampak kesusahan saat harus membawa peti mati. Pasalnya, akses jalan itu hanya bisa dilalui oleh motor. Situasi ini menyebabkan mereka harus membawa peti mati yang sangat berat dan besar dengan roda dua.
Kondisi tersebut diperparah dengan jalanan yang rusak. Selain harus mengakut beban berat, pengendara motor juga harus menerjang jalanan rusak sepanjang 3 kilometer saat membawa peti mati.
Adapun peti mati berwarna putih itu hanya diikat dengan menggunakan tali rafia di belakang motor. Hal tersebut tentu semakin bahaya bagi keselamatan warga sekitar yang bergantung pada akses jalan tersebut.
Jalanan itu sendiri juga terlihat seperti perkebunan. Berbagai pohon sampai tanaman liar terlihat berada di kedua sisi jalan. Warga pun akhirnya meminta Presiden Jokowi untuk menolong.
Mereka meminta Presiden Jokowi agar tidak menutup mata dan segera memperbaiki akses jalan di kampung tersebut. Apalagi, kondisi jalanan yang sudah diperbaiki sejak tahun 2002 itu masih tetap rusak.
Warga juga berharap agar akses jalan itu bisa dilewati oleh kendaraan roda empat. Mereka mencontohkan kasus warga yang harus membawa peti mati dengan motor tersebut.
Berita tersebut sontak langsung mendapatkan atensi warganet. Hingga berita ini dipublikasikan, unggahan mengenai warga yang mengangkut peti mati sambil menerjang jalan rusak itu telah mendapatkan 3.000 tanda suka.
Warganet juga membanjiri kolom komentar dengan beragam pendapat. Banyak yang mengkritik pemerintah sekitar karena jalanan di sekitar daerah itu selalu rusak dan tidak ada perkembangan.
"Sebenarnya itu tugas otonomi daerah. Permasalahannya di bupati sama gubernur. Ya tahu sendirilah gimana," komentar warganet.
"Semua jalan Simalungun rusak. Gak ada perubahan dikitpun, ganti pejabat tetap aja gak da nampak hasilnya," kritik warganet.
"Boro-boro perbaiki jalan di kampung. Jalan di ibukota Simalungun, dan jalan penghubung menuju dan keluar Simalungunnya aja belum diperbaiki," beber warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Presiden Jokowi Tinjau Kesiapan Homestay Jelang Gelaran MotoGP Mandalika, Pemilik: Sulit Diungkapkan dengan Kata-kata
-
Naik Motor Custom, Jokowi Tinjau Infrastruktur Sirkuit Mandalika
-
Viral Imam Masjid Hukum Pencuri Kotak Amal dengan Prosesi Pemandian Jenazah
-
Viral Wanita Ambil Gaji Untuk 2 Bulan, Nominal Uangnya Bikin Publik Syok
-
Cewek Masak Telur Ceplok, Aksi Tuang Minyak Bikin Panas: Tutorial Dikutuk Emak
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Macet Parah di Grogol, Sebagian Layanan Transjakarta Koridor 9 Dialihkan via Tol
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah
-
Greenland Punya Tambang Melimpah, Trump Ngotot Mau Caplok Usai Serang Venezuela
-
Istana Prihatin Atas Teror Terhadap Influencer, Minta Polisi Lakukan Investigasi
-
Percepat Pemulihan Sumatra, Prabowo Bentuk Satgas Khusus Dipimpin Tito Karnavian
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?