Suara.com - Setelah dihujani dengan cokelat dan mawar di hari Valentine pada tanggal 14 Februari, kini muncul istilah White Day yang dirayakan setiap tanggal 14 Maret. Lalu apa itu White Day?
Berikut Suara.com mengulas mengenai apa itu white day yang menjadi sorotan publik.
Apa Itu White Day?
Menyadur 90 Day Korean Senin (14/2/2022), White Day adalah hari paling romantis yang dirayakan sebulan setelah hari Valentine.
Pada tanggal 14 Maret, biasanya para pria memberi jawaban atas hadiah yang mereka terima dari wanita saat hari Valentine. Perayaan White Day sering muncul di drama-drama romantis dari Asia seperti Korea Selatan dan Jepang yang kemudian menjadikannya populer di negara lain.
Di Korea Selatan, White Day dirayakan oleh anak laki-laki yang memberikan hadiah kepada anak perempuan untuk menunjukkan penghargaan atau kasih sayang. Biasanya kado ini berupa permen, cokelat, snack atau jenis kado lainnya yang disukai cewek.
Hari itu erat kaitannya dengan Valentine di mana pada tanggal 14 Februari, para gadis membagikan cokelat kepada gebetan atau pasangan mereka. Jadi secara garis besar, White Day adalah kesempatan bagi anak laki-laki untuk membalas hadiah dari anak perempuan.
Secara tradisional, hadiah dapat berupa cokelat putih, bunga putih, atau barang bagus lainnya yang berwarna putih. Namun, hadiah hari ini tidak lagi terbatas pada hadiah berwarna putih.
Ada yang menyebut, White Day berasal dari Jepang di mana pada tahun 1970-an, Hari Kasih Sayang di Jepang mulai menjadi lebih populer sebagai hari libur bagi anak perempuan yang ingin menunjukkan kasih sayang kepada anak laki-laki.
Baca Juga: 14 Februari Jadi Hari Istimewa bagi Sebagian Umat Islam dan Santri, Valentine?
Akibatnya, pabrik cokelat mulai menjual marshmallow putih kepada pria sebulan setelah Hari Valentine. Asosiasi Industri Permen Nasional disebut memulai tradisi pria membayar kembali hadiah yang mereka terima di Hari Valentine dalam bentuk marshmallow.
Karena marshmallow biasanya berwarna putih, mereka mulai menyebutnya sebagai Hari Marshmallow. Kemudian, namanya berubah jadi White Day untuk membuatnya lebih terbuka.
Dengan cara ini, pria tidak akan dibatasi untuk memberikan marshmallow tapi apa pun yang berwarna putih seperti cokelat putih. Belakangan, pria tidak lagi terbatas memberikan hadiah putih tapi juga memberikan cokelat, boneka beruang, dan bunga dalam berbagai warna.
Tradisi ini telah menyebar ke negara lain seperti Korea Selatan, China, dan Taiwan. Semoga informasi ini bisa menjawab rasa penasaran kalian yang bertanya-tanya, apa itu White Day dan tradisinya.
Kontributor : Rima Suliastini
Berita Terkait
-
Hukum Merayakan Valentine dalam Islam Menurut Pandangan MUI, Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah
-
Belum Punya Pasangan Di Valentine Nanti? Coba Yuk Berkencan Dengan Diri Sendiri
-
5 Fakta Hari Valentine 14 Februari: Dua Valentine Dieksekusi, Coklat, Pink hingga Malaikat Cinta
-
Google Rayakan Hari Valentine 2022 Lewat Doodle Hamster Kasmaran
-
5 Anime Romantis Cocok Nobar di Hari Valentine
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Fakta PNS Probolinggo Memperkosa Keponakan Hingga Korban Depresi
-
Inovasi AI yang Mendorong Kualitas Riset dan Akademik Indonesia
-
Terseret Kasus Ekspor CPO, Dua Raksasa Sawit Bayar Uang Pengganti Triliunan dengan Cara Dicicil!
-
MBG ala Jusuf Hamka, Makan Gratis yang Bikin Anak-Anak SD Tambora Senyum Ceria
-
Gubernur Riau Diduga Pakai Uang Pemerasan untuk Jalan-Jalan ke Inggris dan Brasil
-
KPK Lamban Ungkap Tersangka Korupsi Gubernur Riau, Apa Alasannya?
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal