Suara.com - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan sebuah video pengendara mobil yang tengah ribut di depan gerbang tol. Peristiwa itu terjadi karena pengendara mobil Pajero mengendarai mobilnya secara ugal-ugalan dan berusaha menyalip mobil Yaris yang persis berada di depannya.
Melihat ulah pengemudi Pajero itu, pengemudi Yaris tidak memberikan jalan, bahkan menutup spionnya. Sikap tersebut memicu emosi pengendara Pajero tersebut.
Video kejadian tersebut direkam oleh salah satu pengguna jalan tol lain yang kebetulan berada di depan gerbang tol, tepat dimana kedua pengendara kedua mobil berhenti dan turun dari mobil.
Dan akhirnya video tersebut diunggah ke media sosial dan lalu menjadi viral. Apa yang sebenarnya terjadi, berikut adalah fakta-faktanya:
1. Pertama kali diunggah oleh Anggora DPR
Video cekcok antara pengemudi mobil Pajero dan mobil Yaris pertama kali diunggah ke media sosial oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni di akun instagramnya @ahmadsahroni88.
Dalam unggahannya tersebut, anggota DPR dari Fraksi Nasdem itu menyebutkan, pengendara mobil Pajero sudah melaju secara ugal-ugalan di jalan tol Kebun Jeruk menuju arah Tomang. Mobil itu juga sempat kejar-kejaran dengan Alphard.
2. Berusaha Memotong Jalan
Sesampainya di gerbang tol Tomang, pengendara mobil Pajero berusaha memotong jalan milik pengendara Yaris.
Baca Juga: Aneh Tapi Nyata, Perempuan Ini Mengenal Kekasihnya Lewat Mimpi
Namun sayangnya, pengendara mobil Yaris tidak memberinya kesempatan, bahkan menekuk kaca spionnya. Tak terima dengan sikap pengendara mobil Yaris, pengendara mobil Pajero marah-marah.
“Terus tiba-tiba supir Pajero keluar tuh marah-marah begitu. Emang arogan banget. Nah Nah kan gak boleh arogan atuh bapak. Sama-sama pengguna jalan, pakai menampar pula,” kata Ahmad Sahroni.
3. Pengendara Pajero Tarik Kerah Pengendara Yaris
Pengemudi mobil Mitsubishi Pajero dengan nomor polisi B 199 MCP mendadak turun dari mobil dan menghampiri pengemudi Toyota Yaris tepat di depan pintu tol.
Tak hanya marah-marah, pengendara Pajero yang memakai kemeja biru tersebut juga menarik kerah baju pengendara mobil Yaris.
Setelah meluapkan emosinya, pengendara mobil Pajero menampar pipi pengendara mobil Yaris sebelum dirinya kembali ke dalam mobil.
Berita Terkait
-
Aneh Tapi Nyata, Perempuan Ini Mengenal Kekasihnya Lewat Mimpi
-
Foto Ustaz Abdul Somad Diedit Mengenakan Pakaian Pastor, Warganet Murka: Tangkap Provokator Sara!
-
Momen Pengawalan Haji Sondani Berangkat ke Rumah Istrinya Fia Viral di IG, Dikawal 1.000 Motor dan Polisi
-
Bosan Lihat Sahabat Jomblo Terus, Gadis Ini Jodohkan Bestie dengan Mantan
-
Wanita di Medan Jatuh Terseret Saat Adang Pencuri Motor, Polisi Turun Tangan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!