Suara.com - Video seorang pria terlihat sedang diikat di sebuah tiang viral di media sosial. Pria tersebut mengancam di sebuah bank akan meledakkan sebuah bom.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @memomedsos pria tersebut mulanya datang ke bank untuk merampok. Ia meminta uang Rp 200 juta dengan ancaman ledakan sebuah bom.
Pria tersebut kemudian diamankan ke alun-alun oleh pihak berwajib.
Kronologi
Pria yang bermotif menggondol uang itu datang pada pukul 15.00 WIB di bank yang berada di sekitara Alun-alun Kecamatan Leuwimuning, Majalengka.
Pria tersebut datang saat bank tengah dipenuhi dengan para nasabah.
Ia kemudian menuju teller bank dan meminta uang Rp 200 juta.
Pria itu juga menyebutkan bahwa ia membawa sebuah bom jika tak diberi uang.
Namun saat diperiksa oleh penjinak bahan peedak, pria tersebut tak membawa bom seperti yang disebutkan. Polsi memastikan bawa pria itu hanya menggertak dengan menyebutkan membawa sebuah bom.
Baca Juga: Ancam Ledakan Diri di Bank, Pria di Majalengka Nekat Bawa Bom karena Dikejar-kejar Penagih Utang
Benda mirip bom rakitan yang menempel di tubuh pelaku bukanlah bom. Benda tersebut hanya kumpulan plastik yang dibuat mirip bom dengan sebuah kabel.
"Itu cuma plastik yang dikonstruksi seakan-akan seperti bom, ada kabelnya," ujar Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo seperti yang dikutip dari Antara.
Unggahan tersebut sontak mendapatkan berbagai respons dari warganet.
"Hanya orang indonesia yang diancam bom malah dideketin," komentar warganet.
"Jangan si bapak emang menganggap bikin bom sesederhana itu kali. Kasih kabel sama buletan panjang bisa meledak," imbuh warganet lain.
"Money heist versi gagal," tulis warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Bikin Status WhatsApp Menyentuh, Guru Ini Beri Pesan kepada Orangtua Tentang Nilai
-
Viral, Barang Paketan Berserakan di Lantai Rumah, Netizen Tanyakan ke Mana Pemiliknya
-
Video Viral Bocah Tak Sengaja Jatuhkan Patung Teletubbies di Mal Seharga Rp 98 Juta, Publik Kecam Penjual
-
Sekolahnya Kebakaran, Bocah Ini Justru Senang Karena Enggak Harus Sekolah Lagi: Alhamdulillah
-
Tolong Suami Istri Lanjut Usia yang Jalan Sempoyongan ke Klinik, Pemobil Ini Banjir Doa dari Warganet
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!
-
Macet Parah di RE Martadinata, Sebagian Rute Transjakarta 10H Dialihkan via JIS
-
Komisi II DPR Tetapkan 9 Anggota Ombudsman RI 2026-2031, Hery Susanto Jadi Ketua