Suara.com - Cerita seorang anak terkait bahagianya sang bapak saat diberi kain batik menjadi viral. Pasalnya, reaksi kebahagiaan ayahnya itu seketika berubah sesampainya di rumah, kala melihat motif sesungguhnya dengan jelas.
Kisah ini dibagikan di sebuah akun Twitter @askrlfess. Akun ini membagikan sebuah kiriman cerita dari seorang warganet yang diketahui merupakan sang anak.
Anak ini menceritakan awalnya sang ayah sedang nongkrong bersama teman-temannya. Ia kemudian diberi sebuah hadiah berupa kain batik berwarna hitam dan merah yang sudah terlipat rapi.
Pemberian hadiah kain batik itu rupanya membuat sang bapak begitu gembira. Begitu sampai di rumah, ia langsung membuka kain batik itu untuk melihat keseluruhan motifnya.
"Bokap gue udah seneng banget dikasih batik sama brodie-nya di tongkrongan," cerita sang anak di Twitter seperti dikutip Suara.com, Senin (13/2/2023).
Namun, betapa terkejutnya sang bapak saat melihat ada logo banteng besar yang menatapnya. Ternyata, kain batik itu memiliki motif dan warna yang sama dengan sebuah partai politik.
Sang anak pun mengungkap mood bapaknya langsung berubah seketika begitu tersadar ada logo partai di kain batiknya. Kekesalah sang ayah bahkan membuat dirinya sampai tak kuasa menahan tawa.
"Eh pas dijembreng ada kepala bantengnya. Beliau langsung berubah mood, gue cuma bisa ngakak kenceng," lanjut sang anak dengan emoji tertawa ngakak.
Sontak, cerita sang anak soal reaksi bapaknya mendapatkan batik berlogo parpol langsung menuai atensi warganet. Hingga berita ini dipublikasikan, cuitan tersebut telah di-retweet ratusan kali dan mendapatkan ribuan tanda suka.
Warganet juga langsung membanjiri kolom komentar dengan respons kocak. Tak sedikit dari mereka yang memberikan ledekan, bahkan sampai mengirimkan foto-foto editan yang mengocok perut.
"Untung gambarnya bukan megachan," celutuk warganet sambil mengirimkan poster film Megan yang telah disunting.
"Baru debut nder, sini join biar sefandom. Visualnya mama mega," komentar warganet.
"Ditimpa aja pakai bordiran," saran warganet.
"Oh jadi gini caranya merekrut tim sukses," kata warganet dengan emoji menangis.
"Mama kalau aku kasih ini bisa-bisa aku diusir dari rumah," curhat warganet.
Berita Terkait
-
Viral! Aksi Seekor Monyet Berusaha Perbaiki Bendera Merah Putih yang Terlilit, Netizen Ramai-ramai Bilang Begini
-
Viral Lagi Momen Annisa Pohan Berpesta Ramai Disorot Tajam: Padahal Suaminya Paling Suka Koar-koar Hidup Susah
-
Mahfud MD Soroti Pengemudi Fortuner Ngamuk Rusak dan Tabrak Mobil: Seperti Film Gangster
-
Viral, Seorang Anak Beli Ambulans Demi Bisa Ajak Ayahnya yang Sedang Sakit Jalan-jalan, Bikin Haru!
-
Heboh! Mobil Tersesat di Hutan Pati, Tak Ada Jejak Ban, Warganet Auto Merinding
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta