Suara.com - Bagi Anda fans Coldplay yang ingin menyaksikan aksi idola di panggung Jakarta, inilah saatnya Anda beli tiket konser lewat link resmi.
Penjualan tiket konser Coldplay mulai dibuka hari ini, Rabu, 17 Mei 2023 pukul 10.00 WIB.
Ada 11 kategori tiket konser Coldplay yang dijual dengan harga termurah sebesar Rp 800 ribu dan paling mahal Rp 11 juta.
Berikut ini daftar harga tiket konser Coldplay Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
- Ultimate Experience (CAT 1): Rp11 juta
- My Universe (Festival): Rp5,7 juta
- CAT 1 (Numbered Seating): Rp5 juta
- Festival (Free Standing): Rp3,5 juta
- CAT 2 (Numbered Seating): Rp4 juta
- CAT 3 (Numbered Seating): Rp3,25 juta
- CAT 4 (Numbered Seating): Rp2,5 juta
- CAT 5 (Numbered Seating): Rp1,75 juta
- CAT 6 (Numbered Seating): Rp1,25 juta
- CAT 7 (Numbered Seating): Rp1,25 juta
- CAT 8 (Numbered Seating): Rp800 ribu
Anda bisa membeli tiket konser Coldplay presale sekarang juga hanya melalui situs resmi https://coldplayjakarta.com. Tidak ada situs lain selain situs di atas.
Saat melakukan pembelian, Anda wajib menggunakan data diri asli yang sah dan benar. Data diri yang dapat digunakan bisa KTP, KK, SIM atau paspor. Setelah melakukan pembelian tiket, Anda tidak bisa mengubah identitas tiket tersebut.
Meski demikian, banyak orang yang mengeluhkan sulit masuk ke dalam situs pembelian.
Muncul notifikasi 'The waiting room is full' di laman situs yang dibuka. Nah, jika Anda menemui hal ini Anda tak perlu panik.
Anda bisa menunggu beberapa saat kemudian mencoba me-refresh halaman beberapa saat kemudian.
Baca Juga: Siapkan Jiwa dan Raga, Jadwal dan Harga Tiket Konser Coldplay
Kesulitan masuk ke dalam situs dikarenakan banyaknya pengguna yang juga masuk ke situs tersebut dalam waktu bersamaan.
Apabila Anda masih kesulitan masuk ke dalam situs, Anda bisa mencoba menggunakan gadget lainnya.
Teruslah me-refresh halaman untuk mencoba peruntungan agar Anda bisa masuk ke dalam situs tersebut.
Hal Penting yang Harus Diperhatikan
Sebelum membeli, pastikan Anda memiliki saldo lebih dari harga tiket di rekening Anda. Pasalnya, harga yang tertera di promosi belum termasuk pajak 15 persen, biaya layanan 5 persen dan biaya lainnya.
Anda bisa menggunakan satu alamat email dan satu nomor telepon untuk membeli 4 tiket sekaligus dalam satu kali transaksi.
Berita Terkait
-
Siapkan Jiwa dan Raga, Jadwal dan Harga Tiket Konser Coldplay
-
Presale Coldplay Resmi Dibuka Hari Ini, Coba 8 Tips War Tiket Biar Kebagian
-
War Tiket Coldplay 2023 Tanggal Berapa? Catat Jadwal dan Cara Memenangkannya
-
Dibuka Besok, Simak Cara Beli Tiket Presale Konser Coldplay di Jakarta
-
Daftar Harga Tiket Konser Coldplay di Malaysia, Lebih Murah dari Indonesia?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Usut Korupsi Dana CSR BI, KPK Periksa Istri Polisi untuk Lancak Aset Tersangka Anggota DPR
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Mensesneg Klarifikasi: Game Online Tidak Akan Dilarang Total, Ini Faktanya!
-
Berantas TBC Lintas Sektor, Pemerintah Libatkan TNI-Polri Lewat Revisi Perpres
-
Pemerintah Kaji Amnesti untuk Pengedar Narkotika Skala Kecil, Ini Kata Yusril
-
Pramono Anung Kukuhkan 1.005 Pelajar Jadi Duta Ketertiban: Jadi Mitra Satpol PP
-
Hormati Putusan MK, Polri Siapkan Langkah Operasional Penataan Jabatan Eksternal
-
Istana Pastikan Patuhi Putusan MK, Polisi Aktif di Jabatan Sipil Wajib Mundur
-
Polemik Internal Gerindra: Dasco Sebut Penolakan Budi Arie Dinamika Politik Biasa