Suara.com - Jajaran PDI Perjuangan terus melakukan persiapan untuk acara puncak perayaan Bulan Bung Karno yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Sabtu (24/6/2023) mendatang.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, Kamis (22/6/2023), terlihat Satgas Cakra Buana sudah melakukan latihan di lapangan.
Ribuan satgas berlatih baris-berbaris. Tampak sebagian dari mereka menenteng bendera Merah Putih dan bendera PDIP.
Terlihat para satgas kompak mengenakan kaus merah dan celana hitam.
"Ayo, bersiap. Semuanya berbaris dengan lurus, yang rapi," kata Wakil Komandan Satgas Nasional Cakra Buana Letnan Jendral (Purn) Ganip Warsito.
Di lokasi, terlihat Komandan Cakra Buana Komarudin Watubun mengawasi jalannya latihan baris-berbaris Satgas.
Di penghujung acara, Komarudin menyampaikan terima kasih kepada satgas yang sudah berlatih dengan keras pada hari ini.
Ketua DPP PDIP itu juga menyampaikan bahwa besok satgas akan kembali berlatih di tempat ini.
Komarudin menyatakan satgas harus siap melaksanakan tugasnya karena Satgas akan menjadi pusat grafitasi dari kegiatan BBK.
Baca Juga: Nama Muhadjir Effendy Masuk Bursa Cawapres Ganjar, PPP: Sah-sah Saja Namanya Usulan
"Setelah ini, ke luar dari stadion dengan tertib kembali ke bis masing-masing dan istarahat di Cibubur. Terima kasih atas jerih payahmu, semangatmu, luar biasa," kata Komarudin.
Setelah satgas ke luar dari lapangan GBK, penari Nusantara mengambil tempat untuk berlatih. Sesi pertama latihan ialah penari Kecak Janger.
Di lokasi, tampak anak Proklamator RI Bung Karno, Guruh Soekarnoputra mengawasi latihan tari itu.
Terlihat juga, Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan Sekretaris Badan Kebudayaan Nasional (BKN) Aria Bima. Hasto bahkan sempat menyapa dan memberi salam metal kepada para Satgas Cakra Buana ketika tiba di lapangan Stadion Utama GBK.
Berita Terkait
-
Elite PDI Perjuangan: Tidak Ada Problem Apapun antara PDIP dengan Demokrat
-
PDIP Ingin Pertemuan Megawati dan SBY Tak Dipaksakan: Biar Bergulir Natural Alami
-
2.300 Kader PDIP Sulut Bertolak dari Bitung ke Jakarta, Turut Merahkan Bulan Bung Karno di GBK
-
PDIP Ingin Pertemuan Megawati-SBY Terjadi Secara Alami: Jangan Direkayasa
-
Nama Muhadjir Effendy Masuk Bursa Cawapres Ganjar, PPP: Sah-sah Saja Namanya Usulan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini