Suara.com - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), disebur berjanji untuk menutup PT Delta Djakarta jika memenangkan Pilkada Jakarta 2024. Perusahaan itu merupakan produsen penghasil bir yang sebagian sahamnya dimiliki Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI.
Hal ini disampaikan oleh Ketua Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar), Fahira Idris saat kampanye terbuka RK-Suswono di Lapangan Cendrawasih, Kalideres, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024). Fahira menyebut penutupan PT Delta akan menjadi prioritas program RK dalam waktu 100 hari pertama jika terpilih.
Atas rencana ini, Anggota DPD RI dari Jakarta itu mengaku semakin yakin mendukung RK dalam Pilkada DKI.
"Ada satu hal yang membuat saya kagum dengan Pak Ridwan Kamil Pak Suswono. Tapi hari ini saya tambah kagum lagi," ujar Fahira.
"Karena apa? Beliau menyebutkan, di 100 hari pertama beliau, beliau akan menutup pabrik miras PT Delta Jakarta. Allahuakbar," lanjutnya.
Rencana penutupan PT Delta ini berarti melebihi janji Anies Baswedan dulu saat Pilkada 2017 lalu. Anies saat itu berencana menjual seluruh saham milik Pemprov di perusahaan yang memproduksi bir Anker, San Miguel, dan lainnya itu.
Namun, rencana Anies tak kunjung terwujud sampai lengser dari kursi gubernur 2022 lalu. Sebab, DPRD DKI, khususnya pimpinannya menentang rencana tersebut.
Pemprov DKI sendiri memiliki sekitar 26 persen saham di PT Delta. Tahun 2023 lalu, perusahaan ini menyetor deviden sebanyak Rp68.315.227.500 alias Rp68 miliar dan menjadi penyetor terbanyak ketiga di antara Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan perusahaan patungan DKI.
Fahira pun menyebut RK akan membuat berbagai program lain yang bermanfaat bagi warga Jakarta. Bantuan untuk masyarakat juga akan ditingkatkan.
"Kita dukung beliau. Insyaallah beliau programnya lebih baik lagi. Ada kartu yatim. Banyak lain-lain," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Lawatan Prabowo ke Xi Jinping dan Joe Biden Tuai Pujian Anies: Wibawa dan Setara
-
Mau Gaet Suara Anak Abah di Jabar, Syaikhu-Ilham Habibie Harap Anies Turun Gunung Kampanye
-
Ridwan Kamil Bawa-bawa Persija saat Kampanye Terbuka di Kalideres: Insyaallah Menang Lagi Kalau Pimpinannya Barokah
-
Momen Hercules Hadiri Kampanye Terbuka RK-Suswono: Asyik Berjoget hingga Borong Minuman untuk Penonton
-
Anies Puji Lawatan Prabowo Bertemu Xi Jinping hingga Joe Biden: Tampak Wibawa dan Setara
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Skandal Rp 285 Triliun: Anak Riza Chalid Diduga Kantongi Rp3,07 T dari Korupsi Minyak
-
Jurnalis Myanmar Dorong Pembentukan Dewan Pers ASEAN, Perkuat Solidaritas Kebebasan Pers
-
Kabinet Prabowo Copy Paste Era Bung Karno, Ikrar Nusa Bhakti: Pemborosan di Tengah Ekonomi Sulit
-
Seleksi Pejabat BPJS Tak Sekadar Rotasi Jabatan, Pansel Cari Pemimpin yang Bisa Reformasi JKN
-
Ikon Baru Jakarta! 'Jembatan Donat' Dukuh Atas Dibangun Tanpa Duit APBD, Kapan Jadinya?
-
Proyek Galian Bikin Koridor 13 'Lumpuh', Transjakarta Kerahkan Puluhan Bus Tambahan
-
Larang Perdagangan Daging Anjing dan Kucing, Gubernur Pramono Siapkan Pergub dalam Sebulan
-
BNI Dukung BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Layanan Jaminan Sosial lewat BNIdirect Cash
-
'Auditnya Menyusul Belakangan,' Serangan Balik Kubu Nadiem Usai Kalah di Praperadilan
-
Percepat Pembangunan Papua, Mendagri Tekankan Pentingnya Sinkronisasi Program Pusat dan Daerah