Suara.com - Lady Aurellia Pramesti telah menjalani pemeriksaan polisi terkait kasus panganiayaan terhadap dokter koas, Muhammad Luthfi Hadhyan di Palembang, Sumatra Selatan. Pemeriksaan terhadap putri Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Barat (BPJN Kalbar), Dedy Mandarsyah itu diketahui berlangsung di Polsek Ilir Timur II Palembang pada Senin (16/12/2024) kemarin.
Ternyata sempat terjadi main 'kucing-kucingan' antara Lady dengan awak media yang menunggunya selesai menjalani pemeriksaan kasus tersebut. Hal itu terungkap dalam video yang beredar di X, Selasa (17/12/2024).
Dalam video yang dibagikan akun @dhemit_is_back, tampak seorang wanita diduga Lady ngacir dari sorotan kamera wartawan. Bahkan, wartawan sampai ikut mengejar Lady karena 'digocek' usai diperiksa polisi.
Dalam momen kejar-kejaran itu, tampak sebuah mobil Mitsubishi Pajero berwarna putih sengaja terpakir untuk menunggu Lady usai menjalani pemeriksaan.
Berdasar video berdurasi 29 detik itu, satu dari dua wanita yang masuk ke dalam mobil itu diduga adalah Lady. Tampak sejumlah jurnalis yang mengejar Lady sempat mencecar pertanyaan saat putri Dedy Mandarsyah itu ngibrit masuk ke dalam Pajero putih.
"Mbak, tadi berapa pertanyaan," ujar salah satu jurnalis mencecar Lady.
Namun, usaha wartawan yang mengejar tampak sia-sia karena Lady bungkam usai diperiksa polisi.
"Tadi berapa pertanyaan yang ditanya bu?" cecar wartawan sembari menyorotkan kamera ke arah mobil yang ditumpangi Lady.
Dalam video, terlihat juga pelat nomor mobil Pajero kala meninggalkan lokasi. Mobil Pajero yang ditumpangi Lady itu berpelat BG 2022 BG.
Sontak video aksi jurnalis yang mengejar Lady usai menjalani pemeriksaan diramaikan netizen dengan beragam komentar. Namun, kebanyakan netizen justru salah fokus alias salfok dengan pelat nomor mobil Pajero yang ditumpangi Lady. Saking penasarannya, tak sedikit netizen yang menguliti pelat nomor mobil Lady tersebut. Berdasar penelusuran netizen, pelat mobil Pajero itu justru merujuk kepada pelat nomor sepeda motor.
"Platnya punya motor yamaha," tulis akun @ha***** sembari mengunggah hasil tangkapan layar soal pelat nomor BG 2022 BG.
"Plat mobilnya milik plat sepeda motor. Asu," timpal akun @Tr********.
Selain pelat nomor, netizen lainnya juga curiga jika keberadaan mobil Pajero tersebut tak dimasukkan ayah Lady ke dalam LHKPN di KPK. Bahkan, ada yang menyindir jika Lady telah membantu KPK untuk menelusuri aset-aset ayahnya yang merupakan pejabat PUPR.
"Itu mobilnya, kok gak ada dilaporan wkwkw," beber akun @Go*********.
"Buset plat no mobil aja bisa dipalsuin gitu, gimana laporan harta kekayaannya," geram akun @uc*********.
Tag
Berita Terkait
-
Nasib Pilu Karyawati yang Dianiaya George Sugama Anak Bos Toko Roti, Ibunya Diperas Pengacara sampai Jual Motor
-
Korban Curhat di DPR, Terkuak Aksi Arogan George ke Karyawati Toko Roti: 'Lo Orang Miskin, Gue Kebal Hukum!'
-
Aniaya Dokter Koas Demi Bela Anak Majikan, Ortu Lady Aurellia Pramesti: Kami Minta Maaf Atas Perlakuan Sopir Saya
-
Baru Lagi Video Aksi Arogan Anak Bos Toko Roti: Ngamuk! George Sugama Halim Lempar Meja ke Karyawati saat Tanya Gaji
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat
-
Transjakarta 'Nyerah' Diterjang Banjir, Momen Penumpang Diangkut Truk di Daan Mogot Viral
-
Jakarta Dikepung Banjir Lagi: Tanggul Jebol, Ratusan Rumah di Cengkareng Terendam Air 1 Meter
-
Ironi Lumbung Pangan Indramayu: Harga Gabah Naik, Petani Terpaksa Beli Pupuk di Pasar Gelap