Suara.com - PT. Toyota Astra Motor (TAM), agen pemegang merek mobil Toyota di Indonesia, resmi meluncurkan model terbaru dari mobil keluarga andalannya, Grand New Avanza. Avanza pertama kali diluncur tahun 2004 dan diklaim sebagai pionir kendaraan keluarga di Indonesia.
"Hari ini kami resmi meluncurkan Grand New Avanza. Kendaraan ini dibangun, dirakit, dan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen Indonesia," kata Direktur Vice President PT. TAM, Suparno Djasmin di Jakarta, Rabu (12/8/2015).
Toyota New Grand Avanza menggunakan konsep agresif dan sophisticated dengan pilihan mesin 1.3 L dan 1.5 L dengan teknologi VVT-i.
Presiden Direktur PT. TAM, Hiroyuki Fukui menyebut bahwa varian baru Avanza ini diharapkan bisa mendulang kesuksesan seperti model-model sebelumnya.
Setelah diluncurkan pada 2004, Avanza pernah mengalami perubahan kecil pada bagian interior dan eksterior di 2006 dan 2008. Selain itu mesinnya juga menggunakan teknologi VVT-i. Tahun 2011, Avanza meluncurkan generasi kedua dengan tambahan warna serta perubahan interior dan eksterior.
Avanza menjadi salah satu mobil Toyota yang paling populer di pasaran. Pada 2013 sudah sejuta unit Avanza yang terjual di Tanah Air.
"Mencapai angka 1,336 juta unit hingga Juli 2015 ini," kata Fukui.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?