Suara.com - Pabrikan Cina, Wuling, akan meluncurkan pesaing Avanza yang di pasar Indonesia akan dijual dengan nama Confero S, dalam beberapa bulan dari sekarang. Pabrikan Jepang sendiri bergeming, bahkan ragu Wuling bisa laku banyak dan menyaingi mereka.
Wuling bakal meluncurkan Confero S pada kuartal ketiga tahun ini dengan harga yang dijanjikan amat kompetitif. Confero S sendiri di pasar Cina dijual dengan nama Hongguang S1.
Confero S sendiri sudah diperlihatkan untuk pertama kalinya di depan media massa pada Senin (22/5/2017) di Jakarta. Mobil ini memiliki kelengkapan seperti Captain Seat di baris kedua, USB Port di ketiga baris tempat duduknya, layar 8 inchi di konsol tengah, Audio Switch and Phone Button on Steering Wheel, sistem pengereman Anti-lock Braking System dan Electronic Brake-force Distribution. Ada pula Sensor Parkir dengan Kamera Depan dan Belakang, serta Multi Information Display dengan Pemantau Tekanan Ban.
Menanggapi hal tersebut, pabrikan Jepang masih mengutarakan kepercayaan dirinya. Bahkan, Presiden Direktur PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) Eiichi Koito mengatakan, kesuksesan sebuah produk bergantung pada banyak hal, tak hanya soal fitur yang berlimpah.
"(Faktor-faktor yang berperan) adalah fitur, harga, kualitas, citra merek, dan lain-lain," ucapnya dalam konferensi pers perkenalan dirinya, Selasa (23/5/2017) kemarin di Jakarta.
Sementara itu, Wakil Presiden Direktur Pemasaran dan Penjualan NMI Davy J. Tuilan mengakui, Wuling memang berbeda dengan pabrikan-pabrikan Cina sebelumnya yang datang ke Indonesia. Pabrikan tiba di Tanah Air dengan lebih serius karena sudah membangun pabrik perakitan, juga disokong hubungan politik serta bisnis yang baik antara pemerintah Indonesia dan Cina saat ini.
"Tapi ada satu hal yang juga sangat menentukan yaitu seberapa cepat mereka bisa membangun jaringan penjualan dan purnajual. Tidak mudah membangun lebih dari 100 diler untuk menjangkau lebih dari 17 ribu pulau di Indonesia. Itu hanya bisa dicapai dengan waktu dan dana," tegasnya.
Menurut Davy, konsumen-konsumen di Indonesia sekarang juga makin kritis dan terpelajar.
"Dulu, orang-orang membeli mobil hanya bertanya harga jual kembalinya berapa. Sekarang mereka ingin tahu bagaimana suku cadangnya, biaya operasionalnya, jumlah bengkelnya. Itulah yang tetap akan menjadikan merek-merek yang sudah eksis saat ini kompetitif (dibanding Wuling)," tegasnya.
Baca Juga: Target Penjualan Calon Pesaing Avanza dari Mitsubishi Direvisi
Confero S akan bersaing di segmen paling besar di pasar otomotif Nusantara yaitu low multi purpose vehicle (LMPV). Segmen yang diisi seluruhnya oleh produk Jepang seperti Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga, plus Honda Mobilio ini pada Januari-April 2017 berkontribusi 25 persen dari total pasar roda empat Indonesia.
Selain Confero S, pada kuartal ketiga nanti juga ada LMPV anyar dari Mitsubishi yang bernama Expander dengan mesin bensin 1.5 l. Expander bakal resmi meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, Agustus nanti.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas Mulai Rp70 Jutaan, Irit dan Kabin Luas
-
Jangan Sampai Diteror DC! Ini Cara Cek Motor Bekas Masih Kena Leasing atau Tidak
-
Yamaha 'Jejali' Fitur Canggih NMAX TURBO di Maxclusive The Premium Ride
-
Menguji Ketangguhan Yamaha NMAX TURBO dalam Gelaran MAXCLUSIVE The Premium Ride
-
5 Motor Matic Suzuki Bekas Mulai Rp2 Jutaan, Awet dan Irit Buat Harian
-
Pabrik BYD di Subang Kemungkinan Akan Rakit Lebih dari Satu Model Mobil
-
Airlangga Melunak, Pertimbangkan Beri Insentif Sektor Otomotif
-
Volvo EX60 Siap Debut: Terintegrasi Google Gemini, Jarak Tempuh 810 KM
-
10 Mobil Listrik Terlaris di China 2025: EV Murah Geely Gulingkan Tesla, Wuling Nomor 2
-
5 Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp70 Juta yang Jarang Bermasalah, Nyaman dan Kabin Lega