Suara.com - Honda kini memiliki dua Civic di pasar otomotif Indonesia yaitu sedan Civic Turbo serta Civic Hatchback Turbo. Civic Hatchback Turbo sendiri diklaim berkarakter lebih sporty dibanding versi sedannya sehingga Honda yakin keduanya tak akan saling 'memakan' pasar masing-masing.
Honda meluncurkan Civic Hatchback Turbo pada Jumat (9/6/2017) sore di Mall Taman Anggrek, Jakarta. Adapun versi sedannya meluncur lebih dulu pada tahun lalu.
Civic Hatchback Turbo sendiri terdiri dari dua tipe, S dan E, dengan banderol Rp399 juta serta Rp438 juta on the road Jakarta bagi masing-masingnya. Di sisi lain, model sedannya mempunyai dua varian yakni ES serta Prestige dengan label Rp480 juta dan Rp483 juta.
Assistant Large Project Leader New Civic Honda R&D Ltd Hisroshi Ito, dalam sesi wawancara terbatas dengan media massa setelah seremoni peluncuran, mengatakan bahwa Civic Hatchback Turbo diberikan rear overhang lebih pendek 140 mm dibanding versi sedannya. Karena itu, titik bobotnya jadi lebih bergeser ke tengah.
Handling Civic Hatchback Turbo pun, sebagai dampaknya, bakal lebih sporty ketimbang model sedannya. "Karena kami mencari mobil yang lebih sporty, maka itu (rear overhang) dipendekkan sehingga mobil lebih stabil," kata Ito, Jumat (9/6/2017) sore di Jakarta.
Hal ini mengompensasi bobotnya yang 13 kg lebih berat dari sedan. Penambahan bobot itu disebabkan oleh penyematan elemen-elemen penguat tambahan agar kekakuan mobil terjaga.
Sisanya, baik di sisi dapur pacu, suspensi, maupun sistem handling sama antara Civic Hatchback Turbo dengan model sedannya. Mesinnya sama-sama 1.5 l DOHC VTEC turbo berdaya 173ps dan torsi 220 Nm. suspensinya ialah McPherson Strut di depan plus Independent Multi-link di belakang, sementara handlingnya mengandalkan Dual Pinion Assist Electric Power Steering.
Paling-paling, perbedaannya di ketiga sektor itu hanya ada pada penyetelan yang berbeda untuk menyesuaikan perbedaan model maupun bobotnya.
Karena diferensiasi model dan karakter ini pula, Honda yakin Civic Hatchback Turbo dipercaya tidak akan 'memakan' konsumen versi sedannya.
Baca Juga: Honda Civic Hatchback Turbo Rintis Pasar Baru di Indonesia
"Karakter konsumen sedan dan hatchback beda. Sedan konsumennya formal, cenderung mature. Tapi, kalau hatchback karakter konsumen yang ingin lebih sporty," ucap Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT. Honda Prospect Motor Jonfis Fandy.
Civic Hatchback Turbo sendiri ditargetkan laku 1.500 unit per tahun.
Roda empat satu ini memiliki fitur standar berlimpah di sektor kenyamanan maupun keamanan, sebut saja misalnya One Push Ignition System, Smart Entry System, Remote Engine Starter, Paddle Shift, Cruise Control, Touchscreen 7 inchi, Auto Brake Hold, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, ABS, EBD, BA.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
Terkini
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
5 Motor Matic Bekas 150cc Termurah: Harga Tak Melilit, Mesin Elit
-
BYD M9 MPV Hybrid Penantang Wuling Darion Resmi Meluncur
-
Terpopuler: Daihatsu Bikin Mobil 2-Tak? Kena Cuci Steam Bisa Mogok
-
7 Pilihan Motor Listrik yang Aman Dipakai saat Hujan, Gak Takut Korslet di Jalan
-
Berapa Harga Honda Brio Bekas dari Tahun ke Tahun? Cek Spesifikasi dan Pajak
-
4 Mobil Toyota yang Dikenal Badak dengan Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Daihatsu Siap Sambut Era Etanol, Semua Model Kompatibel dengan E10