Suara.com - Suzuki memastikan bahwa Ignis bakal diproduksi secara lokal, setelah melihat animo pasar yang melebihi ekspektasi. Ignis rakitan lokal akan meluncur dengan fitur-fitur yang lebih banyak lagi.
Ignis diluncurkan pertama kali di Indonesia pada 17 April. City car bergaya sport utility vehicle (SUV) itu dipasarkan dalam tiga varian yaitu GL transmisi manual (Rp139,5 juta on the road Jakarta), GX transmisi manual (Rp159,5 juta), serta GX transmisi otomatis AGS (Rp169,5 juta).
Dengan inden Ignis yang sudah mencapai 7.449 unit sejak diluncurkan hingga 15 Juni, Suzuki pun mengumumkan kepastian rencana untuk berhenti mengimpornya dari India dan memproduksinya di Indonesia. Pasalnya, target penjualan minimum 2.000 unit per bulan terlampaui secara meyakinkan.
"Sudah bisa kami konfirmasi. Sudah pasti (dirakit di Indonesia)," kata Direktur Pemasaran Empat Roda PT. Suzuki Indomobil Sales Donny Saputra di tengah acara buka puasa bersama media, Jumat (16/6/2017) sore di Jakarta.
Sayangnya, Donny masih merahasiakan kapan lokalisasi produksi Ignis akan mulai dilakukan oleh Suzuki. Yang bisa ia katakan adalah bahwa Ignis rakitan lokal Ignis kelak memiliki nilai tambah berupa fitur yang lebih berlimpah.
"Saat kami lokalkan, kan, sudah tidak ada biaya pengiriman. Tidak ada bea masuk. Nah, hilangnya biaya pengiriman dan bea masuk itu kami konversi ke fitur-fitur tambahan dan perubahan," ucap dia.
Adapun fitur-fitur tambahan tersebut, menurut Donny, kemungkinan akan ada di sektor kenyamanan maupun keamanan.
Apakah berarti perakitan lokal Ignis dilakukan untuk versi minor change, tahun depan? "Siap-siap saja," jawab Donny singkat.
Sebagai informasi, Ignis yang saat ini diimpor dari India saja sudah mempunyai fitur yang segambreng. City car bermesin bensin 1.2 l itu, di varian terbawahnya yang berbanderol Rp139,5 juta saja, sudah punya fitur keamanan standar Anti-lock Breaking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), tect Body, Heartect Platforms, ISOFIX, Immobilizer, Dual SRS Airbag.
Berita Terkait
-
Harga Suzuki S-Presso Bekas November 2025, Pilihan Cerdas Mobil Murah dan Irit BBM
-
Daftar Pajak Suzuki Ertiga Terlengkap November 2025, Lengkap dengan Cara Bayar via Online
-
Suzuki Satria Anyar Ditargetkan Terjual Ribuan Unit di Tengah Dominasi Motor Skutik
-
Pilih Fitur atau Harga? Komparasi Suzuki Satria F150 Pro vs Honda Sonic 150R
-
4 Perbedaan Kunci Satria Pro vs F150 untuk Kamu yang Galau Pilih Ayago Suzuki Terbaru Ini
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Pilihan Motor Honda yang Mirip Vespa untuk Mahasiswa: Desain Retro, BBM Irit
-
5 Motor Matic Bekas dengan Bagasi Lega, Paling Oke untuk Kurir Makanan
-
5 Mobil Listrik yang Mudah Diparkir: Mulai Rp180 Jutaan, Klop Buat Pengemudi Pemula
-
SUV China Bikin Geger, Spek Gahar dan Ada Shower Biar Segar
-
Terpopuler: Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Motor Berbagasi Lega Cocok untuk Belanja
-
5 Mobil Bekas Eropa Irit untuk Pencinta Brand, Budget ala Kelas Menengah
-
5 Skuter Matic Bekas dengan Bagasi Lega untuk Belanja Ibu Rumah Tangga
-
4 Motor Honda Mirip Vespa: Gaya ala Sultan, Dompet Tetap Aman
-
Perbandingan Dua Mobil PHEV Asal China yang Tawarkan Efisiensi Tanpa Tinggalkan Performa
-
Berapa Pajak Honda BeAT November 2025? Segini Biaya Tahunan untuk Tipe Termurah