Suara.com - Kehadiran mobil anyar Xpander diharapkan dapat mempertahankan dominasi Mitsubishi di Sumatera Utara, demikian dikatakan Osamu Iwaba, Director of Sales and Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) di Medan, Rabu (30/8/2017).
Menurut Osamu, Mitsubishi memiliki beberapa model yang menjadi market leader di segmen masing-masing, khusus untuk pasar Sumut. Ia menyebutkan bahwa seri Triton, L300, dan Colt menjadi raja di segmennya masing-masing di provinsi ini.
"Pajero Sport nomor dua, namun beda tipis dengan Fortuner," kata Osamu.
Dengan kehadiran Xpander, Mitsubishi berharap agar dapat mendominasi pasar low MPV vehicle (LMPV) di Sumut yang diisi oleh Suzuki Ertiga, Honda Mobilio, dan Toyota Avanza.
"Di provinsi ini, posisi Mitsubishi cukup kuat. Xpander diharapkan menguatkan dominasi kami di Sumut," lanjutnya.
Untuk memasarkan Xpander di Sumatera Utara, pihak MMKSI melakukan serangkaian kegiatan pemasaran untuk memperkenalkan mobil ini.
"Awal bulan depan, kita adakan road show Xpander di pusat perbelanjaan di Medan. Kami harap dapat menuai banyak SPK dari acara tersebut," jelas Head of Marketing Region III PT Mitsubishi Motors Ilham Iranda.
Sebelumnya pada hari yang sama Osamu bersama jajarannya meresmikan sebuah diler baru di Medan. Diler yang terletak di Jalan Gagak Hitam Ringroad ini memiliki area showroom seluas 1.037 meter persegi dan area bengkel seluas 1.640 meter persegi.
Berita Terkait
-
Intip Mobil Bekas Mitsubishi: Tampang Gahar ala SUV, Harga Jauh Lebih Murah dari Honda Brio
-
Beli Xpander 2022 Bekas? Cek Konsumsi BBM Irit, Spek dan Pajak Lengkap!
-
Mobil Bekas Xpander 2017 Masih Layak Dibeli? Cek Harga dan Spesifikasinya
-
Solusi Bapak Pintar: Xpander Bekas 2017, Kabin Senyap Harga Bersahabat
-
Harga Nempel Sigra: Segini Harga dan Fakta Unik tentang Mobil Mitsubishi Xpander Cross Bekas
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Motor Kopling Kuat Nanjak Terbaik 2026, Sporty dan Tangguh
-
5 Mobil Bekas Sedan Kompak Rp50 Jutaan, Nyaman dan Aman untuk Lansia
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026