Suara.com - Balapan menarik antara cheetah, salah satu hewan tercepat dunia, dengan mobil listrik Formula E telah terjadi. Aksi keduanya diramu di dalam video promosi Formula E, balapan khusus mobil-mobil listrik.
Video tersebut diunggah di akun resmi Formula E di Youtube pada Selasa (28/11/2017) kemarin. Formula E sendiri merupakan ajang balap khusus mobil listrik yang diinisiasi Federasi Otomotif International (Federation Internationale de l'Automobile/FIA).
Formula E, mulai 2 Desember nanti, akan memasuki musim keempat. Balapan digelar di berbagai kota di dunia seperti Hongkong, Berlin, Paris, New York, dan Montreal hingga Jui 2019.
Lebih lanjut, video mobil listrik Formula E kontra cheetah berdurasi 2 menit itu dilakukan di atas sebuah lintasan lurus yang dikelilingi padang rumput di Western Cape, Afrika Selatan. Cheetah tersebut dihadap-hadapkan dengan mobil listrik Spark-Renault SRT_01E yang digunakan Thecheetah Formula E Team.
Di balik setir, ada mantan pebalap F1 Jean-Eric Vergne yang sekarang mengemudi untuk Thecheetah di Formula E.
Di awal video dijelaskan pula bahwa SRT_01E serta cheetah sama-sama hanya membutuhkan 3 detik untuk mencapai kecepatan 0-100 km per jam.
Bisa jadi, video promosi tersebut merupakan hasil pengeditan luar biasa dan bukan merupakan balapan sungguhan. Tapi, adegan akhir yang memperlihatkan cheetah tersebut berdiri di atas SRT_01E dengan Vergne di sampingnya tetap terlihat sangat nyata dan macho.
Lantas, siapa yang menang? Silakan temukan jawabannya dengan menonton sendiri video di bawah ini:
Berita Terkait
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Roda 3 di Indonesia yang Cocok buat UMKM
-
2 Rekomendasi Mobil Listrik Impian Cuma Rp 75 Juta, Hemat di Kantong
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 5-seater, Hemat Biaya dan Baterai Tahan Lama
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Intip Harga Motor Matic Berbagai Merek per November 2025: dari BeAT, Nmax, Aerox hingga Vespa
-
5 Fakta Bobibos: BBM Murah RON 98 Buatan Anak Bangsa, Diklaim Ramah Lingkungan
-
Terpopuler: Musim Hujan Banyak Panggilan Darurat, Opsi Alternatif Destinator dan Zenix
-
6 Motor Bekas Bebek Kopling untuk Pengendara Tradisional, Modal Rp 5 Juta Sudah Dapat Kawasaki
-
JAECOO Beri Alasan Pasang Harga Murah untuk J5 EV
-
7 Mobil Bekas untuk Keluarga Terbaik: Tangguh, Irit, dan Cocok Buat Travelling
-
4 Mobil untuk Keluarga Muda yang Benci Parkiran Sempit, Dapat Sensasi Alphard Harga Merakyat
-
6 Mobil Bekas Matic Harga Rp60 Jutaan dengan Mesin Bandel, Saingan Berat Suzuki Swift
-
Saat Indonesia Sibuk Etanol, Suzuki Siapkan Motor yang Bahan Bakar Bikin Nampol
-
Alternatif Mitsubishi Destinator, 4 Mobil Tangguh dengan Harga Lebih Murah Rp100 Jutaan