Suara.com - PT Astra Honda Motor (AHM), Kamis (18/7/2019), meluncurkan Honda ADV 150 pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019 (GIIAS 2019), di ICE BSD, Tangerang, Banten.
President Director AHM Toshiyuki Inuma mengatakan, Honda ADV 150 dikembangkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap skutik berkarakter penjelajah.
“Honda ADV 150 didesain untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda melalui desain yang futuristik dan jantan,” ujar Inuma.
Secara keseluruhan tampilan, Honda ADV 150 terlihat futuristik dan sangar. Memiliki jarak terendah dengan tanah setinggi 165 mm membuat skutik ini semakin gagah.
Sedangkan pada bagian belakang, disematkan twin subtank rear suspension untuk memberikan kenyamanan dan kestabilan yang optimal pada saat menikung, jalan bergelombang, dan berboncengan.
Penggunaan tapered handle bar dan ban semi dual purpose berukuran besar 110/80 – 14 (depan) serta 130/70 – 13 (belakang) semakin memberikan kesan beda pada jagoan teranyar dari Honda ini.
Honda ADV150 dipacu mesin 150 cc, berpendingin cairan, eSP dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI.
Dalam mendukung kemudahan berkendara, panel meter yang besar akan menyuguhkan berbagai informasi antara lain indikator aki, indikator suhu luar, konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, tanggal, Trip A dan Trip B.
Selain itu, Honda ADV150 dibekali fitur-fitur penunjang untuk pengguna, seperti Two Step Adjustable Windscreen yang disematkan pertama kalinya di skutik kelas 150cc. Fitur yang biasa digunakan pada motor besar ini dapat disesuaikan dalam dua tingkat ketinggian dengan pengoperasian.
Baca Juga: Toyota Supra Mengaspal di GIIAS 2019, Harganya Tembus Rp 2 Miliar
Honda ADV150 dipasarkan dengan dua tipe, ABS - ISS dan CBS-ISS dengan total 6 varian warna. Tipe ABS - ISS dipasarkan Rp 36,5 juta, sementara tipe CBS-ISS dipasarkan seharga Rp 33,5 juta.
Berita Terkait
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Ini Sikap Ideologis, Bukan Sekadar Politik Praktis
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula