Suara.com - Louis Camilleri, Chief Executive Officer (CEO) Ferrari menyampaikan bahwa Ferrari masih menyimpan tiga produk jagoan yang siap diperkenalkan hingga akhir 2019. Rupanya, hal ini menjadi bagian dari strategi produsen berlogo kuda jingkrak itu demi mencapai target 5 miliar Euro pada 2020.
Meski sudah terang-terangan masih menyimpan tiga produk baru, namun Louis Camilleri enggan memberikan informasi lebih lanjut. Ia hanya membocorkan bila dua di antaranya akan mengaspal pada September besok.
"Kami akan mengutamakan pendapatan daripada volume," kata Louis Camilleri, menyinggung supercars plug-in hybrid SF90 Stradale terbaru yang diluncurkan pada Mei 2019, sebagaimana dikutip dari kantor berita AFP.
Bersamaan dengan pengumuman ini, Louis Camilleri menyampaikan laba Ferrari pada kuartal kedua naik 14 persen. Hal ini didorong model Portofino dan 812 Superfast. Walaupun untuk pasar Amerika Serikat memang kurang baik.
Ferrari yang bermarkas di Maranello, Italia, berhasil membukukan laba bersih dalam tiga bulan hingga akhir Juni sebesar 184 juta Euro, atau mengalami neraca positif, naik dari 160 juta Euro pada periode yang sama pada tahun lalu.
Ferrari juga mendistribusikan sebanyak 2.671 unit kendaraan, atau mengalami peningkatan sebesar 8 persen dari tahun sebelumnya, termasuk pengiriman yang dipercepat ke pasar China.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula