Suara.com - Serangan ransomware rupanya tidak hanya menyasar perusahaan berbasis layanan keuangan. Seiring perkembangan teknologi, para peretas kini mulai menyasar perusahaan otomotif.
Hal itu diungkapkan oleh FBI melalui sebuah memo belum lama ini. Badan intelijen Amerika Serikat tadi mengungkapkan bahwa industri otomotif telah menjadi sasaran peretas mulai akhir tahun lalu.
"Dampak dari serangan itu mengakibatkan infeksi ransomware, dan pelanggaran data yang mengarah pada pencurian informasi ke jaringan perusahaan," kata FBI, seperti dilansir dari Carscoops.
Berdasarkan keterangan dalam memo, serangan dilancarkan ke program komputer dengan menebak nama pengguna dan kata sandi sampai mereka menemukan kombinasi yang tepat.
Peretas juga telah menggunakan serangan phishing, di mana mereka mengirim email kepada karyawan dan berupaya membuat mereka mengunduh perangkat lunak berbahaya.
Beberapa serangan berhasil mendapatkan akses ke akun email karyawan di berbagai perusahaan otomotif. Hal ini memungkinkan peretas mencuri informasi sensitif termasuk data yang digunakan untuk transfer ilegal.
"Kendaraan otonom menjadi target yang sangat bernilai dan uang menjadi motivasi para pelaku peretasan," tulis FBI.
Sayangnya dalam hal ini FBI tidak memberi keterangan perusahaan otomotif mana yang menjadi target sasaran. Namun semakin gencarnya usaha-usaha bidang otomotif bermunculan di internet telah menjadi daya tarik peretas untuk melancarkan aksinya.
Baca Juga: 5 Hits Otomotif Pagi: The Marquez Boys, Motor Hilang Roda dan Knalpot
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: 5 Mobil Kecil Bekas Terbaik untuk Lansia, Update Harga BYD Januari 2026
-
Harga Fantastis, Performa Juara: Intip Harga Terbaru Subaru Generasi Baru yang Bikin Melongo
-
XPeng P7+ 2026 Meluncur: Lebih Kencang dari Pajero, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
4 Mobil Sebandel Panther dengan Desain Lebih Modern, Cocok di Jalanan Menanjak
-
5 Mobil Keluarga Kuat di Tanjakan dan Perjalanan Jauh, Sparepart Melimpah
-
4 Pilihan Mobil Bekas dengan AC Paling Dingin, Harga Mulai Rp50 Jutaan
-
5 Rekomendasi Motor Bekas dengan Body Gagah, Bisa Dibeli Modal Budget Rp10 Jutaan
-
5 Pilihan Mobil Bekas dengan Sparepart Paling Melimpah di Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR