Suara.com - Kemacetan lalu lintas di kota-kota besar di Indonesia, terutama Jakarta memang bukan lagi cerita baru. Pada jam-jam tertentu bahkan kemacetan semakin menjadi-jadi.
Biasanya pada saat jam berangkat kantor dan jam pulang pegawai kantoran, jalanan di Ibu Kota semakin macet karena keluar berbarengan.
Kemacetan tersebut pun tak pandang bulu, semua bisa kena akibatnya, bahkan pejabat negara sekelas presiden sekalipun.
Viral di media sosial, rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terjebak kemacetan di ruas jalan Ibu Kota pada malam hari.
Hal tersebut bahkan membuat sebuah bus Trans Jakarta dengan leluasa menyalip rombongan presiden yang terjebak macet.
Seorang penumpang Trans Jakarta merekam kejadian tersebut dan mengunggahnya di media sosial Twitter. Hal tersebut kemudian menjadi viral.
Banyak warganet yang kemudian malah memuji Presiden Jokowi yang mau bermacet-macetan bersama warga masyarakat alih-alih meminta jalur khusus atau masuk ke jalur Trans Jakarta.
"Teladan udah dari dulu dikasih Presiden tapi pejabat2 di bawah masih banyak yg pakai rotator atau dikawal Voorijder dgn nglakson2 warga untuk minggir, padahal mereka gak dikasih privilege oleh UU Tolong ya bilang ke Presiden kasih aturan tegas pak @mohmahfudmd demi penegakan hukum," tulis @det_81.
"Ada berapa seh kepala daerah yg terinspirasi dan mencontoh Pak Jokowi, bu Risma?," tambah @jpgaolan.
Baca Juga: Wah, Menunggak Pajak Mobil Mewah, Dikejarlah Mereka Sampai ke Sini
Seperti diketahui, Trans Jakarta mempunya lajur khusus yang tak semua kendaraan boleh melewatinya meski masih banyak yang melanggarnya.
Namun, Presiden Jokowi setidaknya sudah memberi contoh bahwa bahkan pejabat sekelas orang nomor satu di Indonesia saja mau bermacet-macetan alih-alih masuk jalur Trans Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
5 Fakta Pindad Maung: OTW Jadi Mobil Wajib Menteri Prabowo, Segini Harganya
-
7 Mobil Bekas Legendaris untuk Keluarga Muda, Harga Mulai Rp70 Jutaan
-
Oli CVT: Telat Ganti Bikin Boncos! Kenali Tanda-tandanya dan Cara Merawat Transmisi Mobilmu
-
5 Mobil Harga Ekuivalen PCX tapi Trendi: Mesin Bandel Cocok untuk Milenial yang Baru Berkeluarga
-
Motor Murah Makin Laris tapi Ducati Enggan Mengais
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas yang Atapnya Bisa Dibuka: Harga Bersahabat, Keren buat Gaya
-
Federal Racing Matic Kini Kantongi Standar API SN untuk Perlindungan Motor Matic
-
Era Baru Otomotif Indonesia Dimulai, Mobil Eropa Kini Bebas Bea Masuk
-
KUIS: Tebak Kepribadian Menurut Merek Mobil Pilihan
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga Aerox, Mesin Tangguh dan Irit BBM