Suara.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan Suzuki XL7 sebagai produk yang menyasar segmen Low Sport Utility Vehicle (LSUV). Namun seperti diketahui, produk terbaru dari produsen asal Jepang ini menggunakan platform yang sama dengan Ertiga.
Tapi apakah Ertiga bisa dimodifikasi layaknya XL7?
Menanggapi hal ini, Direktur Pemasaran Roda Empat PT SIS, Donny Saputra menegaskan, keduanya memiliki beberapa part yang berbeda.
"Dari segi BCM body control modul sama ECU itu udah berbeda. Sektor kaki-kaki juga berbeda, diruang bakar juga ada perbedaan, karena kan SUV memiliki karakter yang berbeda dengan LMPV," kata Donny Saputra di Jakarta, Sabtu (15/2/2020).
Suzuki XL7 dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc yang dapat menghasilkan daya sebesar 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. SUV terbaru Suzuki ini memiliki dimensi 4.450 mm x 1.775 mm x 1.710 mm serta jarak sumbu roda sepanjang 2.740 mm dan didukung dengan ground clearance setinggi 200 mm.
Selain itu, Donny Saputra menambahkan, dari sisi mesin terdapat settingan yang sedikit berbeda.
"Kami ada perubahan set up, jadi 'kan tadi seperti ECU dan BCM beda. Output kurang lebih sama dengan Ertiga, tapi driving feel akan berbeda," terangnya.
Suzuki XL7 tersedia dalam tiga tipe, yaitu Zeta, Beta, dan Alpha. Harganya sendiri dibanderol mulai dari Rp 230 - 267 juta.
Baca Juga: Asyik, Banyak Penggemar Sport Otomotif Energi Terbarukan di Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
5 Moge dengan Perawatan dan Pajak Murah, Cocok Buat Tampil Gagah
-
Penampakan Nissan Gravite Diuji Coba Beredar: Pesaing Avanza, Harga Diprediksi 100 Jutaan
-
Sudah Jarang Digunakan, Ini Kelebihan dan Kekurangan Mobil dengan Penggerak Roda Belakang
-
5 Mobil Matic Bekas Selevel Brio Satya, Tangguh Taklukkan Tanjakan dan Jarak Jauh
-
Harga Naik Tipis, Ini Daftar Terbaru Yamaha Gear Ultima Januari 2026
-
6 Mobil Bekas 8 Seater untuk Mudik 2026, Kabin dan Bagasi Lega
-
Seirit Brio tapi Muat 7 Orang, Ini 5 Rekomendasi Mobil Matic Keluarga yang Layak Dipilih
-
Alternatif Toyota Yaris, Suzuki Baleno Bekas Menang Telak di Kenyamanan, Harga Cocok untuk Karyawan
-
5 APV Bekas Harga 50 Jutaan Cocok untuk Keluarga dan Usaha, Kabin Lega Muat Banyak Barang