Suara.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi Mitsubishi Fuso mengenalkan truk listrik eCanter dalam ajang GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle atau GIICOMVEC 2020.
Namun sayangnya, kehadiran truk listrik ini masih sebatas pemikat pameran. Director of Sales & Marketing Division PT KTB, Duljatmono, mengungkap truk eCanter belum resmi dijual di Indonesia.
"Belum dalam waktu dekat, hal ini berkaitan dengan regulasi dan fasilitas pendukung lainnya," ujar Duljatmono di JCC Senayan, Jakarta.
Ia menambahkan, kehadiran eCanter di GIICOMVEC 2020 untuk menunjukkan bila KTB siap memberikan solusi terhadap kebutuhan pasar akan kebutuhan teknologi masa kini.
"Jadi secara produk kami sudah siap. Akan tetapi berkaitan dengan yang lain seperti regulasi pemerintah dan infrastrukturnya masih perlu waktu lebih lanjut," terang Duljatmono.
Sebagai informasi, eCanter sebenarnya sudah dijual kepada konsumen di beberapa negara. Negara-negara seperti Jepang, Portugal, dan Inggris sudah menggunakan konsep ramah lingkungan lewat penerapan sistem sewa.
Selain itu, dibandingkan kendaraan diesel konvensional, eCanter lebih sedikit getaran, serta mengurangi beban fisik pada pengemudi. Dengan demikian diharapkan mampu meningkatkan lingkungan kerja yang lebih baik.
Spesifikasi eCanter
- 6 modul baterai bertegangan tinggi: jarak tempuh 100 km dengan baterai penuh dan muatan 75 persen
- Metode pengisian daya feksible: AC (~9 jam), DC pengisian daya cepat (1.5 jam)
- Regenerasi daya: mentransformasi gerakan roda untuk mengisi daya baterai
- E-motor dan gearbox bertenaga. Daya maksimum: 135Kw / 184 PS, torsi maksimum 390 Nm / 39.7 kgm
- Kunci electronik, lebih aman dan nyaman
- Fitur keselamatan: fitur bantuan pada saat di tanjakan, anti-lock braking system, electronic stability program agar kendaraa tetap stabil, serta sistem lane departure warning agar kendaraan tetap dalam jalur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Jaecoo J5 EV Datang Menyapa Yogyakarta, Harga Bikin Kompetitor Meradang
-
ACC Luncurkan Mobile Branch Berbasis Hilux Rangga Tingkatkan Pembiayaan di Tahun 2026
-
60 Juta Emang Dapet? Intip Harga Avanza Bekas Tahun ke Tahun Lengkap dengan Taksiran Pajak
-
Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
-
Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
-
Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
-
Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
-
BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
-
Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160